Curhatan Kekecewaan Skuad Garuda Muda Usai FIFA Cabut Status Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20

- 30 Maret 2023, 18:46 WIB
Curhatan Kekecewaan Skuad Garuda Muda Usai FIFA Cabut Status Tuan Rumah Indonesia
Curhatan Kekecewaan Skuad Garuda Muda Usai FIFA Cabut Status Tuan Rumah Indonesia /Instagram/

"Terima kasih Pak. Saya hanyalah anak desa yang mempunyai mimpi untuk bermain di Piala Dunia U-20.

Dan, betapa bangganya orang tua saya ketika dia melihat anaknya bermain untuk Timnas Indonesia U-20 di tengah ribuan penonton. Tapi ini hanyalah sekadar mimpi," kata winger Timnas Indonesia U-20, Dzaky Asraf lewat akun @muhammmaddzaky_.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga menbeberkan salah satu penyebab FIFA tidak jadi menggelar pengundian Piala Dunia U-20 2023 akibat adanya penolakan terhadap Timnas Israel U-20.

Baca Juga: Profil Lasminingrat, Tokoh Wanita Sunda yang Jadi Google Doodle, Siapa Sebenarnya Wanita Hebat Ini?

"Terima kasih Pak telah mengubur dan menghancurkan mimpi besar kami untuk bermain di Piala Dunia U-20 di hadapan rakyat sendiri. Semoga suatu saat Bapak merasakan kekecewaan dan sakit hati yang sangat mendalam seperti yang kami rasakan," tutur striker Timnas Indonesia U-20, Rabbani Tasnim di akun @rabbanitasnim.

Indonesia terancam sanksi berat karena dianggap gagal menjadi tuan rumah yang baik dan melanggar amanat FIFA dan peluang Indonesia untuk menjadi tuan rumah olahraga saat berat.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x