Menjadi Jendela Untuk Mengenal Kebudayaan Indonesia Erick Akan Pertahankan Tribune Batu Stadion Sriwedari

- 16 Maret 2023, 16:39 WIB
Erick Akan Pertahankan Tribune Batu Stadion Sriwedari
Erick Akan Pertahankan Tribune Batu Stadion Sriwedari /

JURNAL SOREANG - Ketua panitia penyelenggara FIFA U20 World Cup 2023, Erick Thohir berencana menjadikan Stadion Sriwedari Solo sebagai venue stadion terunik untuk perhelatan FIFA U20 World Cup 2023 mendatang.

Erick Thohir merasa terpesona dengan kemegahan dan keunikan Stadion Sriwedari. Stadion ini sangat bersejarah karena menjadi stadion tertua di indonesia dan menjadi tempat diselenggarakannya Pekan Olahraga Nasional (PON) pertama pada 9 September 1946 silam.

Yang menjadi menarik bagi Erick Thohir adalah tribune batu yang ada hingga saat ini. Tribune batu ini akan tetap dipertahankan dan menjadi daya tarik tersendiri.

Baca Juga: RAMALAN SHIO! 17 Maret 2023 Shio Tikus, Kerbau, Harimau dan Babi Jangan Biarkan Potensi Buruk Terjadi

"Ada beberapa bagian yang diperbaiki, tapi tetap mempertahankan warisan dan keaslian dari Stadion Sriwedari, termasuk tribune batu yang legendaris," kata Erick Thohir dikutip dari Instagram pribadinya.

"Ini akan menjadi jendela masyarakat dunia mengenal budaya Indonesia saat Piala Dunia U20 nanti," tambahnya.

Rencananya ada 3 lapangan lain yang jadi venue latihan untuk para peserta FIFA U20 World Cup 2023 di Solo. Ketiga lapangan tersebut Lapangan Banyuanyar, Lapangan Kota Barat dan Lapangan Sriwaru.

Baca Juga: Simak! Tidak Perlu Khawatir Meski Punya Sakit Maag, Lakukan Tips ini Agar Puasamu Tetap Lancar Saat Ramadhan

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Instagram Erick Thohir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x