Lima Skenario Indonesia di Piala AFF 2022, Ke Semifinal, Jadi Juara Grup Atau Tersingkir, Berikut Perinciannya

- 2 Januari 2023, 17:11 WIB
Berikut lima skenario kelolosan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2022.*
Berikut lima skenario kelolosan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2022.* /Vidio.com

JURNAL SOREANG - Ada lima skenario penampilan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, mulai skenario terbaik, yakni jadi juara grup hingga skenario terburuk, yakni tersingkir dari kejuaraan paling prestisius di Asia Tenggara (ASEAN) tersebut.

Pertandingan penyisihan terakhir Grup A Piala AFF 2022 berlangsung hari Senin, 2 Januari 2023 malam WIB.

Terdapat dua pertandingan, yakni Filipina menjamu Indonesia di Rizal Memorial Stadium, Manila dan Thailand menjamu Kamboja di Thammasat Stadium, Pathum Thani (Bangkok).

 

Baca Juga: 4 Weton Ini Menurut Primbon Jawa Akan Mendapatkan Rezeki Yang Mengalir di Sepanjang Tahun 2023

Filipina dipastikan tersingkir atau gagal lolos ke semifinal Piala AFF 2022 karena hanya mengumpulkan tiga poin dari tiga pertandingan.

Kendati mengalahkan Indonesia di depan puluhan ribu pendukungnya, Filipina hanya mengumpulkan enam poin. Jumlah tersebut masih di bawah Indonesia (7 poin) dan Thailand (7 poin).

Hanya tiga tim dari Grup A Piala AFF 2022 yang berpeluang lolos ke semifinal, yakni Thailand, Indonesia, dan Kamboja.

 

Baca Juga: Ramalan Weton 2023: 6 Weton Luar Biasa Ini Diprediksi Mendapatkan Rezeki Yang Tak Akan Ada Habisnya

Saat ini, Thailand memimpin klasemen Grup A Piala AFF 2022 dengan mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan.

Sementara, Indonesia di peringkat kedua dengan mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan. Indonesia kalah selisih gol dari Thailand, yakni 10-2 dibandingkan 10-1 (Thailand).

Sedangkan, Kamboja di peringkat ketiga dengan mengumpulkan enam poin dari tiga pertandingan.

 

Baca Juga: Rezeki Datang Tak Kenal Waktu, Berikut 8 Weton Yang Luar Biasa Akan Bersinar di Tahun 2023

Berikut lima skenario kelolosan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2022:

1. Indonesia Jadi Juara Grup A

Timnas Indonesia akan jadi juara Grup A jika menang atas Filipina, sedangkan Thailand gagal mengalahkan Kamboja.

Dengan begitu, Indonesia akan mengumpulkan sepuluh poin dan jadi juara Grup A. Sedangkan, Thailand jadi runner-up.

Akan tetapi, jika Thailand mampu mengalahkan Kamboja, Indonesia masih bisa jadi juara Grup A asalkan jumlah golnya melebihi yang dicetak Thailand.

Misalnya, Thailand mengalahkan Kamboja 1-0, maka Indonesia harus mengalahkan Filipina dengan skor 3-0. Begitu seterusnya.

 

Baca Juga: Oknum Dishub Diduga Lakukan Pungli Saat PAM Nataru, Jamparing Institut: Bukti Gagalnya Pembinaan Sebuah Dinas

2. Indonesia Jadi Runner-up Grup A

Timnas Indonesia akan jadi runner-up Grup A jika bermain imbang lawan Filipina, apapun hasil pertandingan Thailand melawan Kamboja.

Dengan bermain imbang melawan Filipina, Indonesia akan mengumpulkan delapan poin. Jika Thailand bermain imbang melawan Kamboja, Thailand jadi juara Grup A, sedangkan Kamboja tersingkir.

Sedangkan, jika Kamboja mengalahkan Thailand, Kamboja akan jadi juara Grup A dengan mengumpulkan sembilan poin. Sementara, Thailand tersingkir dari Piala AFF 2022

Dengan menjadi runner-up, otomatis Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022. Akan tetapi, di semifinal nanti, Indonesia kemungkinan bertemu dengan juara Grup B yang ditempati Vietnam.

 

Baca Juga: Simak! Berikut Link Live Streaming M4 World Championship Mobile Legends Group Stage 2 Januari 2023

3. Indonesia Kalah dari Filipina Tapi Tetap Lolos

Timnas Indonesia tetap lolos ke semifinal Piala AFF 2022 jika kalah dari Filipina asalkan tidak kalah lebih dari tiga gol.

Sedangkan, pada pertandingan lainnya, Thailand bermain imbang melawan Kamboja. Dengan begitu, Indonesia dan Kamboja sama-sama mengumpulkan tujuh poin tapi Indonesia unggul selisih gol.

 

Baca Juga: Hari Ini! Jadwal M4 World Championship Mobile Legends Group Stage 2 Januari 2023, Ada RRQ Hoshi

4. Indonesia dan Thailand Sama-Sama Kalah Tapi Indonesia Lolos, sedangkan Thailand Tersingkir

Jika Indonesia dan Thailand sama-sama menelan kekalahan, skuad Garuda masih bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai runner-up dengan catatan Thailand kalah dengan skor lebih besar dari Indonesia.

5. Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal

Timnas Indonesia gagal lolos ke semifinal Piala AFF 2022 jika kalah dari Filipina dan pada saat bersamaan Thailand kalah dari Kamboja.

Akan tetapi, skor kekalahan Indonesia lebih besar dari Thailand.

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News.***

Editor: Edi Purwanto

Sumber: affmitsubishielectriccup.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah