Francesco Bagnaia Juara Dunia MotoGP 2022, Finis di Peringkat Ke-9 Seri Valencia

- 6 November 2022, 22:04 WIB
Pembalap Ducati asal Italia, Francesco Bagnaia jadi juara dunia MotoGP 2022.*
Pembalap Ducati asal Italia, Francesco Bagnaia jadi juara dunia MotoGP 2022.* /Instagram/@motogp/

JURNAL SOREANG - Pembalap Ducati asal Italia, Francesco Bagnaia akhirnya jadi juara dunia MotoGP 2022.

Hal itu setelah Pecco, panggilan akrab Francesco Bagnaia, finis di peringkat ke-9 pada balapan pamungkas di Sirkuit Valencia, Minggu, 6 November 2022 malam WIB.

Hasil tersebut membuat Francesco Bagnaia mengumpulkan 265 poin. Ia unggul 17 poin atas juara bertahan Fabio Quartararo.

 

Baca Juga: Gelar Aksi Protes, Suporter Klub Sepak Bola Bundesliga Serukan Boikot Piala Dunia 2022 di Qatar

Pembalap Yamaha asal Prancis tersebut finis di peringkat keempat MotoGP Valencia 2022.

Pecco yang memulai balapan dari posisi kedelapan tampak memilih aman. Ia tidak terlalu agresif. Bahkan, terlihat santai.

Imbasnya, ia disalip beberapa pembalap yang berada di belakangnya. Namun, hal itu tidak membuat Pecco ingin memacu kencang sepeda motornya.

 

Baca Juga: LENGKAP! Nominasi Melon Music Awards 2022 Seluruh Kategori, Berikut Ini Daftarnya

Soalnya, ia hanya butuh finis di posisi ke-14 untuk mengamankan gelar juara dunia MotoGP 2022 yang sudah di depan mata.

Alex Rins (Team Suzuki Lecstar) akhirnya tampil sebagai juara MotoGP Valencia 2022 dengan catatan waktu 41 menit 22,25 detik.

Disusul, Brad Binder (KTM Red Bull Factory Racing) sebagai runner-up (peringkat kedua), terpaut 0,396 detik dari Alex Rins.

Peringkat ketiga ditempati Jorge Martin (Prima Pramac Racing), terpaut 1 menit 0,59 detik dari Alex Rins.

 

Baca Juga: 14 Hari Menuju Piala Dunia 2022 Qatar, Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris, Geser Machester City

Berikut Klasemen Akhir MotoGP 2022:

1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) 265 poin

2. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 248 poin

3. Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP) 219 poin

4. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) 212 poin

5. Jack Miller (Ducati Lenovo Team) 189 poin

6. Brad Binder (KTM Red Bull Factory Racing) 188 poin

7. Alex Rins (Team Suzuki Lecstar) 173 poin

8. Johann Zarco (Prima Pramac Racing) 166 poin

9. Jorge Martin (Prima Pramac Racing) 152 poin

10. Miguel Oliveira (KTM Red Bull Factory Racing) 149 poin.***

Editor: Edi Purwanto

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x