Aubameyang Pakai Nomor Kutukan di Chelsea, Bakal Lebih Baik Dari Para Pendahulu?

- 2 September 2022, 19:03 WIB
Aubameyang resmi berseragam Chelsea dan gunakan nomor punggung 9.
Aubameyang resmi berseragam Chelsea dan gunakan nomor punggung 9. /Twitter/@brfootball

JURNAL SOREANG - Pierre-Emerick Aubameyang resmi berseragam Chelsea setelah sang pemain didatangkan dari Barcelona.

Sebenarnya Aubameyang termasuk pemain baru Barcelona, ia didatangkan secara gratis dari Arsenal pada 31 Januari 2022.

Hanya delapan bulan berseragam Barcelona, Aubameyang sudah tampil gemilang dan membuat para penggemar menyukainya.

Baca Juga: Benarkah Hubungan Intim Bisa Langsung Dilakukan Setelah Istri Melahirkan? Suami Harus Tau Penjelasan Dokter

Selama membela Barcelona, pemain berusia 33 tahun tersebut telah membuat 13 gol serta 1 assist dalam 24 penampilan.

Ia didatangkan Chelsea sebagai jawaban atas kekurangan penyerang yang saat ini dialami pasukan Thomas Tuchel.

Aubameyang resmi akan mengenakan nomor punggung 9 di Chelsea yang dianggap sebagai nomor kutukan karena banyak pemain gagal mengenakan angka 9.

Ia akan menjadi pemain ke-17 Chelsea yang menggunakan nomor punggung 9 tersebut sejak tahun 1993.

Baca Juga: Apa itu Kolestrol dan Bagaimana Gejala Serta Penyebabnya? Simak Penjelasannya di Sini

Jersey itu telah menjadi 'terkutuk', dengan para pemain yang cenderung kesulitan di klub saat mengenakannya.

Halaman:

Editor: Rivaldi Nurfikri Alghifari

Sumber: Planet Football


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x