7 Fakta Memalukan Manchester United Usai Dibantai Brentford di Premier League, Pantas Ronaldo Ngebet Pindah!

- 14 Agustus 2022, 15:46 WIB
Sejumlah catatan memalukan ditorehkan Manchester United usai Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan dibantai Brentfor 4-0
Sejumlah catatan memalukan ditorehkan Manchester United usai Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan dibantai Brentfor 4-0 /twitter/@Squawka/

JURNAL SOREANG - Manchester United benar-benar keterlaluan! Premier League 2022/2023 baru berjalan dua pekan tapi kini Setan Merah ada di dasar klasemen!

Setelah di laga pembuka pekan lalu kalah di kandang sendiri dari Brighton, Manchester United kembali menelan kekalahan, bahkan tak sekadar kalah, melainkan dibantai!

Tak tanggung-tanggung, Manchester United jauh dari kata kalah tipis karena mereka menderita gelontoran 4 gol dari Brentford hanya dalam satu babak!

Baca Juga: Update 11 Transfer Pemain Liga 2 2022-2023, Persekat Gaet Asri Akbar, Dwiki Arya ke Persela, M Rafli ke Gresik

Laga yang berlangsung di Stadion Gtech Community tersebut mendapat sorotan dari banyak kalangan, padahal MU kemarin malam turun dengan formasi biasanya, bahkan diperkuat Cristiano Ronaldo sepanjang pertandingan.

Sisterm permainan yang benar-benar kacau diperlihatkan pasukan Erik ten Hag sejak babak pertama.

Kekalahan MU tadi malam bahkan menjadi trending topic di Twitter yang semuanya nyaris sepakat bahwa hasil tersebut sungguh memalukan.

Baca Juga: Bolehkah Menggunakan Alat Bantu Mainan untuk Puaskan Istri Saat Hubungan Intim? Begini Hukumnya Menurut Ulama

Ya, MU nyaris terlihat seperti tim medioker yang biasa berlangganan di zona degradasi, nyaris tak tersisa bahwa mereka masih memiliki reputasi karena sejarah.

Bahkan saking sulitnya menggambarkan kebobrokan Red Devils di laga itu, ada yang menyebutkan mereka melakukan kesalahan-kesalahan tingkat SSB!

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah 7 fakta memalukan yang menjadi catatan MU setelah dibantai 4-0 oleh Brentford di pekan dua Premier League tadi malam.

Baca Juga: Tes IQ: Tiga Kurang Satu Sama dengan Tiga? Betulkan Persamaan Ini dengan Pindahkan Satu Korek Api Saja, Bisa?

1. Menyusul kekalahan dari Brentford, untuk pertama kalinya sejak 21 Agustus 1992, MU menempati peringkat paling terakhir atau dasar klasemen Premier League.

2. Erik ten Hag menjadi pelatih Manchester United pertama yang kalah di dua laga awal Premier League dalam 20 tahun terakhir.

3. Untuk pertama kalinya dalam sejarah Manchester United di Premier League, mereka kalah di 7 pertandingan berturut-turut (termasuk musim lalu).

Baca Juga: Beda Proses dengan TKW! Segini Biaya Keberangkatan TKI Laki-Laki Hongkong, Capai Puluhan Juta Rupiah?

4. Manchester United menderita 4 gol di babak pertama untuk pertama kalinya sepanjang sejarah mereka di Premier League.

5. Manchester United menjadi tim yang paling sering kebobolan di laga away sepanjang tahun 2022, yakni 27 gol.

6. Situs pengamat statistik, Squawka, memberi rating terburuk untuk David De Gea (rating 1), sedangkan terbaiknya pun hanya bernilai 4 yang didapatkan Harry Maguire, Christian Eriksen, dan Jadon Sancho.

Baca Juga: Kabar Bahagia! Kihyun MONSTA X Masuk Dalam Line Up Bintang Tamu di Acara KPOP Land 2022 di Indonesia

7. Menjadi kekalahan terbesar bagi seorang Cristiano Ronaldo di tahun 2022, setelah di akhir musim lalu CR7 dan MU dibantai juga dengan skor 4-0 oleh Brighton. Hmm, pantas Ronaldo ngebet sekali ingin pindah!
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x