Waduh! Ada Tambahan Pemain Persib Bandung yang Bakal Absen di Laga Perempat Final Piala Presiden 2022, Siapa?

- 28 Juni 2022, 15:21 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts ungkap 2 pemain bakal absen lawan PSS di Piala Presiden 2022
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts ungkap 2 pemain bakal absen lawan PSS di Piala Presiden 2022 /Persib

JURNAL SOREANG – Persib Bandung akan tampil di babak perempat final Piala Presiden 2022 pada 1 Juli mendatang.

Lawan yang bakal dihadapi Persib Bandung di perempat final Piala Presiden 2022 adalah PSS Sleman.

Sebagai juara Grup C, Persib Bandung berhak bermain sebagai tuan rumah melawan PSS Sleman tersebut.

Baca Juga: Ini Dia Lawan Persib Bandung di Perempat Final Piala Presiden 2022, Penasaran?

Venue pertandingan yang bakal digunakan di laga Persib vs PSS pun kemungkinan Stadion Si Jalak Harupat.

Pasalnya, Maung Bandung tidak bisa kembali menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api selama sisa gelaran Piala Presiden.

Hal tersebut imbas dari kejadian meninggalnya dua Bobotoh pada laga melawan Persebaya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Meski Sudah Resmi Akan Dilepas, Namun Juventus Masih Ragu Untuk Boyong Neymar Dari PSG, Ada Apa?

Tak hanya itu, Maung Bandung juga dipastikan tidak akan bisa didukung oleh Bobotoh secara langsung di stadion.

Halaman:

Editor: Ilham Maulana

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah