Jenius! Ini Siasat Coach Teco Agar Bali United Tampil Maksimal, di AFC Cup 2022

- 22 Juni 2022, 16:46 WIB
Jenius! Ini Siasat Coach Teco Agar Bali United Tampil Maksimal, di AFC Cup 2022
Jenius! Ini Siasat Coach Teco Agar Bali United Tampil Maksimal, di AFC Cup 2022 /Instagram/@stefanocugurra

JURNAL SOREANG - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra (Teco) dikenal dengan taktik jitunya sebagai pelatih.

Kejeniusannya sebagai pelatih juga dibuktikan oleh Teco dengan meraih trofi sekaligus menorehkan rekor.

Adapun rekor yang dimaksud yaitu Teco merupakan pelatih pertama yang juara Liga Indonesia/Liga 1 selama tiga musim beruntun.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Bali United dan PSM Makassar di AFC Cup 2022, Live RCTI dan iNews

Pada musim ini, taktik dari Teco kembali diuji ketika Bali United akan menghadapi 2 kompetisi yang memiliki jarak waktu berdekatan, yaitu Piala Presiden 2022 dan AFC Cup 2022.

Siasat Jitu

Selepas mengakhiri babak penyisihan grup Piala Presiden 2022 melawan Persebaya, Bali United langsung mengarahkan fokus ke AFC Cup 2022.

Baca Juga: Tampilkan Visual Luar Biasa di Teaser Life’s Too Short, Inilah Profil dan Fakta Menarik Karina Aespa

Mengingat minimnya waktu, mau tidak mau Bali United harus memaksimalkan setiap kesempatan yang ada untuk memulihkan kondisi fisik skuadnya.

Beberapa siasat pun telah dilakukan oleh jajaran pelatih, salah satunya dengan melakukan rotasi pemain kala berjumpa Persebaya pada 20 Juni 2022.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra di laga itu menyimpan sejumlah pemain andalannya, mulai dari sektor penjaga gawang hingga striker.

Baca Juga: Prediksi Formasi Arsenal Musim 2022-2023 Berdasarkan Rumor Transfer, Cukup untuk Finis di Zona Liga Champions?

Nama duet bek kokoh Leonard Tupamahu dan Willian Pacheco, striker tajam Ilija Spasojevic, hingga gelandang Brwa Nouri tidak dimasukkan ke dalam daftar susunan pemain melawan Persebaya.

Tidak hanya itu, Coach Teco juga mempersiapkan strategi lain, yakni lebih mengutamakan porsi latihan pemulihan (recovery) kondisi fisik selama tiga hari kedepan.

"Kami sudah tahu jadwal harus bertanding hari ini (kemarin melawan Persebaya) dan punya waktu tiga hari untuk istirahat. Besok (hari ini) kami akan kembali ke Bali," katanya.

"Kami harus menggunakan tiga hari tersebut untuk recovery pemain baik untuk yang cedera maupun tidak. Mereka semua harus datang dengan kondisi fisik bagus agar bisa bekerja keras saat melawan Kedah FA," jelas Coach Teco.

Baca Juga: Nabila Ishma Kembali Ziarahi Makam Eril Sambil Senyum dan Tepati Janji untuk Tidak Menangis: See U Again AA

Bali United tentu harus tampil dalam kondisi bugar untuk mampu meraih hasil maksimal dalam babak penyisihan Grup G AFC Cup 2022.

Laga perdana melawan Kedah FA pada Jumat 24 Juni 2022 menjadi ujian yang harus diselesaikan Bali United untuk membuktikan kualitasnya di kancah Asia.***

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: Bali United


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah