Rionny Mainaky Ungkap Alasan Mengapa Tak Ada Wakil Tuan Rumah di Semifinal Indonesia Open 2022

- 20 Juni 2022, 11:07 WIB
Rionny Mainaky Ungkap Alasan Mengapa Tak Ada Wakil Tuan Rumah di Semifinal Indonesia Open 2022
Rionny Mainaky Ungkap Alasan Mengapa Tak Ada Wakil Tuan Rumah di Semifinal Indonesia Open 2022 /Instagram @badminton.ina

JURNAL SOREANG – Indonesia Open 2022 menjadi pertama kali dalam sejarah dimana dalam 40 tahun pelaksanaannya tidak menempatkan satupun wakil di semifinal.

Hal tersebut tentunya menjadi evaluasi bagi PBSI mengenai apa yang harus dibenahi oleh para pemain Indonesia.

Namun Rionny Mainaky selaku kabinpres di PBSI mengatakan ada beberapa faktor yang menyebabkan tidak maksimalnya penampilan para atlet Indonesia.

Baca Juga: 30 Fakta Unik Penyelenggaraan Piala Dunia Sebelum World Cup 2022 Qatar ini Jarang Diketahui, Berikut Rincianny

“Melihat hasil keseluruhan saat kami gagal meloloskan wakil ke babak semifinal bukan tanpa alasan. Faktor kondisi fisik turut memengaruhi, sehingga wakil Indonesia gagal di babak perempatfinal,” tutur Rionny dilansir dari PBSI.

Rionny juga mengungkapkan bahwa kondisi atlet harus segera dipersiapkan mengingat jadwal tur BWF yang padat dan selanjutnya akan menghadapi Malaysia Open 2022.

Selain itu Rionny juga menilai bahwa riuh penonton di Istora Senayan sedikit mempengaruhi konsentrasi dari para atlet yang sulit untuk fokus.

Baca Juga: Tes IQ dan Psikotes: Wajib Tahu! Jalan yang Anda Pilih Mengungkapkan Filosofi Hidup, Karakter dan Kelemahan

“Selain itu, yang harus menjadi catatan di luar hal itu ialah kondisi di lapangan seperti angin hingga gemuruh penonton juga turut mempengaruhi permainan pemain di atas lapangan,” lanjut Rionny dilansir dari PBSI.

Halaman:

Editor: Nurma Latifah

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x