UPDATE LIGA 1, Makan Konate Didepak Thomas Doll dari Persija? Tom Rogic dan Eks Pemain Seleksi Persib Gabung?

- 15 Juni 2022, 15:19 WIB
UPDATE LIGA 1, Makan Konate Didepak Thomas Doll dari Persija? Rogic dan Eks Pemain Seleksi Persib Gabung?
UPDATE LIGA 1, Makan Konate Didepak Thomas Doll dari Persija? Rogic dan Eks Pemain Seleksi Persib Gabung? /

JURNAL SOREANG - Rumor kepergian Makan Konate dari Persija Jakarta semakin menguat setelah tidak terlihat dalam sesi latihan tim.

Apakah dia benar-benar akan hengkang ke Rans Nusantara FC? Makan Konate dalam beberapa hari terakhir ramai digosipkan di media sosial bahwa bakal meninggalkan Persija Jakarta menjelang Liga 1 2022-2023.

Ada kabar yang menyebutkan bahwa Makan Konate tidak masuk dalam skema pelatih baru pelatih Persija Jakarta yakni Thomas Doll.

Baca Juga: Prediksi Ghana di Grup H Piala Dunia 2022, Misi Balas Dendam VS Uruguay

Jika benar-benar hengkang ke klub yang kabarnya bersedia menampung Makan Konate adalah Rans Nusantara FC.

Bahkan klub milik Raffi Ahmad ini bersedia menebus kontraknya, seperti diketahui Makan Konate masih memiliki kontrak dengan Persija Jakarta hingga tanggal 31 Desember tahun 2023.

Sehingga harus ada nilai kontrak yang ditebus oleh klub promosi tersebut untuk mendatangkannya.

Baca Juga: Zaenal Arief Mantan Pemain Persib Bandung Komentari Unggahan Foto Instagram Erwin Ramdani, Begini Ujarnya

"Thomas Doll rencananya akan merombak asing termasuk Makan Konate," tulis salah satu akun gosip bola.

Jika Konate tidak masuk dalam skema Thomas Doll, maka klub yang paling serius untuk membawa Konate yaitu Rans FC kabarnya mereka siap menebus sisa kontraknya.

Selanjutnya rumor perihal ini dipertegas melalui akun Instagramnya akun lain yang menuliskan story akan hengkangnya Makan Konate ke Rans Nusantara FC.

Baca Juga: Waduh! Grup K-Pop BTS Dikabarkan Akan Hiatus, Saham Agensi HYBE Langsung Merosot?

Rumor kepergian Makan Konate pun semakin memanas setelah dirinya tidak terlihat dalam sesi latihan Persija Jakarta.

Baru-baru ini dalam video latihan yang diunggah Persija Jakarta di Youtube pada Minggu tanggal 12 Juni Tahun 2022 tidak terlihat ada Makan Konate.

Begitu juga dengan Story Instagram Persija Jakarta pagi ini Selasa tanggal 14 Juni Tahun 2022 kondisi ini membuat rumor hengkangnya Makan Konate semakin panas.

Baca Juga: Sama-sama Kosmik dan Memakai Nama Marvel di MCU, Ini Perbedaan Origin Carol Denvers dan Kamala Khan

Namun ada juga yang menyebut eks Persib Bandung putar latihan karena cedera, di sisi lain Persija Jakarta saat ini dirumorkan tengah membidik pemain asing baru berposisi gelandang.

Saat ini tiga pemain asal Jepang yakni Ryohei Miyazaki, Daisuke Kobayashi dan Norito Hashiguchi.

Kemudian Persija juga dilaporkan sedang negosiasi dengan gelandang Celtic dan Timnas Australia Tom Rogic sehingga andai Makan Konate pergi dan berhasil mendatangkan Tom Rogic tentu lini tengah Persija bakal baik-baik saja.

Baca Juga: Prediksi Uruguay di Grup H Piala Dunia 2022, Persembahan Terakhir Edinson Cavani dan Luis Suarez

Belum lagi Persija masih memiliki satu gelandang yang saat ini masih bersama timnas Indonesia yakni Syahrian Abimanyu.

Menarik untuk dinantikan Bagaimana kelanjutan nasib Makan Konate selanjutnya.

Harga pasar dirinya saat ini mencapai Rp5,21 miliar, yang mungkin bukan angka yang besar bagi tim yang dimiliki Sultan Raffi Ahmad.

Baca Juga: Ini 5 Pemain Sayap Chelsea Terbaik di Bawah Asuhan Roman Abramovich, Salah Satunya Eden Hazard

Namun bisa saja manajemen Rans FC berpikir logis dengan mencari pemain lain daripada menebus pemain dengan harga yang fantastis.***

Editor: Agung Prasetya

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah