Piala Presiden 2022: Duel Panas Persib Bandung Kontra Bali United, Dibanjiri Kartu Kuning dan 1 Merah.

- 13 Juni 2022, 07:29 WIB
Duel sengit pemain Persib Bandung dan Bali United saat pertandingan group C Piala Presiden 2022
Duel sengit pemain Persib Bandung dan Bali United saat pertandingan group C Piala Presiden 2022 /Persib

JURNAL SOREANG - Duel panas terjadi antara Persib Bandung kontra Bali United yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 12 Juni 2022 malam.

Dua klub raksasa Liga 1 Indonesia ini, yakni Maung Bandung dan Serdadu Tridatu berada di Grup C Piala Presiden 2022.

Peluit babak pertama dibunyikan wasit, Persib Bandung langsung tancap gas dengan menekan tembok pertahanan Bali United.

Baca Juga: Iseng Numerologi! Seberuntung Apa Tanggal Lahir Anda, Minggu Ke-3 Juni 2022, Root 7-9 Konsentrasi dan Fokus

Namun, malapetaka terjadi terhadap Persib Bandung. Pemain Bali United, Novri Setiawan berhasil membobol gawang I Made Wirawan pada menit ke-2.

Tertinggal satu gol, Persib Bandung terus melanjutkan serangan terhadap lawannya. Namun hingga babak pertama usai, skor masih tetap tertinggal 1-0.

Di babak kedua, serangan demi serangan terus dilakukan para pemain Maung Bandung terhadap Serdadu Tridatu.

Baca Juga: JURNAL HAJI 2022: Ada 5 Rute Bus Shalawat yang Siap Layani Jemaah di Makkah, Ingat Nomor dan Stiker Busnya!

Alhasil pada menit ke-79, penyerang Persib Bandung David da Silva bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan bebas.

Kerasnya permainan dalam duel sengit ini menyebabkan sejumlah pemain dari kedua tim mendapatkan kartu kuning dan satu kartu merah.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x