Prediksi Sports Mole: Swiss Kalah dari Spanyol 2-0, Ini Prediksi Susunan Pemain dan Taktik Dua Tim

- 9 Juni 2022, 20:52 WIB
SEGERA TAYANG, Swiss vs Spanyol UEFA Nations League, Sports Mole prediksi akan menang
SEGERA TAYANG, Swiss vs Spanyol UEFA Nations League, Sports Mole prediksi akan menang /Tangkap Layar Instagram @sefutbol

JURNAL SOREANG - Analis sepakbola Ben Knapton dari Sports Mole membuat prediksi, Swiss akan kalah dari Spanyol 2-0 pada lanjutan Liga Negara UEFA malam ini, atau tepatnya besok Jumat 10 Juni 2022 pukul 01.45 WIB di Jenewa.

Prediksi Ben Knapton Swiss akan kalah 2-0 dari Spanyol tersebut dibuat berdasarkan performa dan statistik pemain, probabilitas kemenangan La Roja (Si Merah) adalah 42,1 persen, sedangkan tuan rumah hanya 28,1 persen.

Kemenangan Spanyol 2-0 atas Swiss menurut prediksi Ben Knapton tersebut probabilitasnya mencapai 8,16 persen.

Baca Juga: UEFA Nations League: Head to Head Swiss VS Spanyol, Juara Piala Dunia 2010

Swiss dan Spanyol sama-sama akan berusaha untuk mengakhiri start tanpa kemenangan mereka di Liga Negara UEFA dalam pertandingan Grup 2 Liga A.

Tuan rumah dikalahkan 4-0 oleh Portugal dalam pertandingan terakhir mereka, sementara La Roja start-nya terseok-seok dengan hasil imbang 2-2 dengan Republik Ceko.

Kekhawatiran awal degradasi pertama kalinya ke Liga B baru saja mulai merayap di Swiss setelah awal yang buruk mereka untuk Liga Negara atau UEFA Nations League 2022.

Baca Juga: SEGERA TAYANG, Swiss vs Spanyol UEFA Nations League, Berikut ini Prediksi Pemain dan Head to Head Kedua Tim

William Carvalho dan Joao Cancelo masing-masing mencetak 1 gol, sedangkan Cristiano Ronaldo 2 gol yang mempermalukan Swiss.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Sports Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah