Inggris Digadang-Gadang Bakal Juara Piala Dunia 2022 Qatar, tapi Takluk atas Hungaria di UEFA Nations League

- 5 Juni 2022, 11:47 WIB
Caption: Unggahan Foto Inggris Kandidat Juara Piala Dunia 2022 Qatar takluk atas Hungaria di UEFA Nations League./Tangkap Layar Instagram @celestialfootball_
Caption: Unggahan Foto Inggris Kandidat Juara Piala Dunia 2022 Qatar takluk atas Hungaria di UEFA Nations League./Tangkap Layar Instagram @celestialfootball_ /

JURNAL SOREANG - Hungaria vs Inggris pada laga UEFA Nations League yang digelar di Puskas Arena pada Sabtu, 4 Juni 2022 malam dimenangkan oleh tuan rumah Hungaria.

Pertandingan Hungaria vs Inggris tersebut merupakan matchday 1 UEFA Nations League Grup 3 yang berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan skuad asuhan Marco Rossi.

Inggris yang digadang-gadang sebagai kandidat juara di Piala Dunia 2022 Qatar harus takluk oleh Hungaria dalam laga UEFA Nations League.

Baca Juga: Prediksi UEFA Nations League Swedia vs Norwegia, Jadwal, Kabar Tim, Head to Head dan Susunan Pemain

Hungaria langsung tampil menekan menghadapi Inggris sejak menit awal. Tekanan yang dilancarkan tuan rumah Hungaria membuat Inggris sedikit keteteran.

Gol semata wayang Hungaria yang bersarang di gawang Inggris dicetak oleh Dominik Szoboszlai via titik putih alias penalti.

Penalti diberikan wasit karena pelanggaran yang dilakukan Reece James di dalam kotak penalti.

Dominik Szoboszlai menjadi bintang kemenangan Hungaria dengan berhasil mencetak gol ke gawang Inggris pada menit ke-66 melalui eksekusi penalti.

Baca Juga: Prediksi UEFA Nations League Republik Ceko vs Spanyol, Jadwal, Kabar Tim, Head to Head dan Susunan Pemain

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah