Final Liga Champions 2022 Jadi Momentum Liverpool Balas Dendam Sekaligus Patahkan Rekor Spesialnya Real Madrid

- 27 Mei 2022, 05:05 WIB
Final Liga Champions 2021/2022 antara Liverpool vs Real Madrid
Final Liga Champions 2021/2022 antara Liverpool vs Real Madrid /twitter/@ChampionsLeague/

JURNAL SOREANG - Liverpool akan kembali bertemu dengan Real Madrid di laga final Liga Champions Eropa musim 2021/2022.

Partai final yang akan berlangsung tanggal 28 Mei 2022 di Kota Paris, Perancis, itu adalah yang ke-9 kalinya Liverpool berjumpa Real Madrid di kompetisi Liga Champions.

Liverpool dan Real Madrid merupakan tim yang identik dengan Liga Champions karena termasuk sebagai pemenang trofi terbanyak, The Reds 6 kali dan Los Blancos 13 kali.

Baca Juga: Lini Depan Mengerikan! Ini Prediksi Skuad Perancis di Piala Dunia 2022, Bakal Patahkan Kutukan Juara Bertahan?

Dari 8 pertemuan sebelumnya menghadapi Real Madrid di Liga Champions, Liverpool menang 3 kali, kalah 4 kali dan sekali berakhir imbang.

Di antara 4 kekalahan tersebut, satu hasil terjadi di partai final Liga Champions musim 2017/2018.

Pertandingan puncak yang diwarnai blunder Lloris Karius dan gol spektakuler Gareth Bale itu memupus harapan The Reds menjuarai Liga Champions.

Baca Juga: Cetak Enam Gol, Julian Alvarez Resmi Jadi Saingan Haaland, Ronaldo, dan Mo Salah?

Meski semusim berselang Mohamed Salah dan kawan-kawan berhasil membawa pulang trofi ini, tapi rasa ingin membalas dendam kepada Los Blancos masih terus bergejolak.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x