Real Madrid Bidik Emas AC Milan Rafael Leao, Pemain Terbaik di Liga Italia Serie A 2021-2022 si Jago Dribble

- 24 Mei 2022, 19:52 WIB
Real Madrid Bidik Emas AC Milan Rafael Leao Pemain Terbaik di Liga Italia/Tangkap Layar Instagram @seriea
Real Madrid Bidik Emas AC Milan Rafael Leao Pemain Terbaik di Liga Italia/Tangkap Layar Instagram @seriea /

Rafael Leao menggiring bola senada dengan kualitas dribble-nya. Ia yang awalnya menjadi pemain tengah bergeser ke sisi sayap. Posisinya digantikan oleh Giroud maupun Ibrahimovic.

Pergeseran posisi, justru membuat Rafael Leao seperti ketiban emas. Ia makin bisa melakukan dribble yang sungguh mendatangkan decak kagum.

Kemampuan dribble-nya mencair di lapangan, ia sudah membuat 22 dribble yang berujung pada tembakan.

Angka dribble Rafael Leao tersebut melesat lebih banyak dari yang ia lakukan di musim sebelumnya, yaitu hanya 9 dribble yang berujung tembakan.

Baca Juga: Lagu Pop Melayu Kembali Hadir Dengan Berwarna, Arief Feat Fauzana Rilis Lagu Terbaru 'Cintamu Rinduku'

Selain mencatatkan rekor dribble berujung gol miliknya sendiri, statistik itu juga menjadi yang tertinggi di Serie A musim 2021-2022.

Sebagai informasi, Real Madrid menyatakan bahwa Rafael Leao telah menjadi target yang menarik di tengah musim terbaiknya bersama AC Milan setelah menjuarai Liga Italia Serie A 2021-2022.

Laporan luas mengklaim bahwa Rafael Leao saat ini sedang dalam diskusi dengan manajemen Rossoneri mengenai perpanjangan kontraknya dua tahun lagi hingga 2026.

Namun, sampai kesepakatan ditandatangani kedua belah pihak, Rafael Leao masih memungkinkan untuk pindah dari AC Milan ke klub baru, termasuk Real Madrid.***

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x