Thomas Cup 2022: Live Streaming Indonesia vs Thailand, Tonton Aksi Kevin Sanjaya dan Ganda Hendra/Ahsan

- 9 Mei 2022, 17:17 WIB
Live Streaming Pertandingan Indonesia melawan Thailand pada penyisihan Grup A Thomas Cup 2022
Live Streaming Pertandingan Indonesia melawan Thailand pada penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 /Instagra.com/@officialinewstv

JURNAL SOREANG - Pertandingan Indonesia melawan Thailand pada penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin, 9 Mei 2022 mulai pukul 19.00 WIB, bisa disaksikan di Inews TV dan MNCTV.

Namun, pertandingan tersebut bisa juga ditonton secara live streaming yang link-nya tertera di bawah ini.

Pada laga melawan Thailand, Indonesia menurunkan Kevin Sanjaya. Ia akan dipasangkan dengan Bagas Maulana. Pasangan dadakan tersebut akan melawan ganda muda Thailand, Peeratchai Sukhphun/Pakkapon Teeraratsakul.

 

Baca Juga: Thomas Cup 2022: Lawan Thailand, Indonesia Turunkan Kevin Sanjaya dan The Daddies

Pasangan Kevin Sanjaya/Bagas Maulana akan bertanding pada partai keempat. Sedangkan, Partai pertama mempertandingkan nomor tunggal, yakni Anthony Ginting melawan Kunlavut Vitidsarn.

Kemudian, partai kedua mempertandingan nomor ganda antara pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang saat ini menempati nomor dua dunia akan menghadapi Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.

Selanjutnya, partai ketiga mempertandingkan nomor tunggal antara Jonatan Christie vs Kantaphon Wangcharoen.

 

Baca Juga: Ayah Indra Kenz Punya Akun Indodax? Sang Affiliator Binary Option Sempat Ungkap Modal Awal hingga Keuntungan

Jika Indonesia berhasil mengalahkan Thailand, Indonesia akan lolos ke perempat final. Sebaliknya, jika Indonesia kalah, penentuannya pada laga terakhir melawan Korea Selatan (Korsel).

Sebelumnya, pada laga pembuka Grup A, Indonesia mengalahkan Singapura 4-1, Minggu, 8 Mei 2022. Satu-satunya poin yang lepas dari Indonesia, yakni tunggal pertama Anthony Ginting. Pebulu tangkis nomor lima dunia tersebut dikalahkan Loh Kean Yew dua gim langsung, 13-21, 14-21 dalam waktu 37 menit.

Kini, menghadapi tuan rumah Thailand, Anthony Ginting diharapkan bisa mengalahkan Kunlavut Vitidsarn, sekaligus menyumbang poin pertama buat Tim Merah Putih.

 

Baca Juga: Vanessa Khong Dicap Pelakor? Begini Kata Mantan Tunangan Affiliator Binary Option Indra Kenz, Susyen Regina

Berikut Susunan Pemain Indonesia vs Thailand di Thomas Cup 2022, Senin, 9 Mei 2022 pukul 19.00 WIB dan link Live Streaming di sini:

1. Anthony Ginting vs Kunlavut Vitidsarn

2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong

3. Jonatan Christie vs Kantaphon Wangcharoen

4. Kevin Sanjaya/Bagas Maulana vs Peeratchai Sukhphun/Pakkapon Teeraratsakul

5. Shesar Hiren Rustavito vs Sitthikom Thammasin.***

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah