Thomas Cup 2022: Jonatan Christie Kalahkan Jia Heng Jason Teh, Bawa Indonesia Ungguli Singapura 2-1

- 8 Mei 2022, 17:02 WIB
Jonatan Christie mengalahkan Jia Heng Jason Teh (Singapura), 21-19, 21-13 untuk membawa Indonesia unggul 2-1 atas Singapura pada penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu, 8 Mei 2022.
Jonatan Christie mengalahkan Jia Heng Jason Teh (Singapura), 21-19, 21-13 untuk membawa Indonesia unggul 2-1 atas Singapura pada penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu, 8 Mei 2022. //Instagram/@badminton.ina

Baca Juga: Prediksi Skuad Timnas Polandia di Piala Dunia 2022, 29 Pemain Calon Kuat Main di Qatar Ada Robert Lewandownski

Pada pertandingan pembuka Grup A Thomas Cup 2022, Indonesia tidak menurunkan ganda terbaiknya, yakni Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang saat ini menempati nomor dua dunia tidak dimainkan. Begitu pula dengan Kevin Sanjaya yang menempati nomor satu dunia.

Sebagai gantinya, Indonesia menurunkan pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai ganda pertama. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat ini menempati nomor 8 dunia mengalahkan Loh Kean Hean/Terry Hee Yong Kai yang menempati peringkat ke-56 dunia dengan rubber game, 21-14, 19-21, 21-12 dalam waktu 47 menit.

Pada gim pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tampil mengesankan. Mereka selalu unggul dalam perolehan angka sejak awal pertandingan hingga merebut gim pertama 21-14. Namun, pada gim kedua, pertandingan berlangsung ketat.

 

Baca Juga: Peringatan Terbukti, Penyerang Spurs Son Heung-min Jadi Batu Sandungan, Bagaimana Peluang Juara Liverpool?

Terjadi kejar-kejaran perolehan angka sejak kedudukan 2-2 hingga 19-19. Akan tetapi, pada angka kritis tersebut Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kehilangan dua poin krusial sehingga kalah 19-21 pada gim kedua.

Namun, pada gim penentuan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kembali menemukan permainan terbaiknya. Mereka mememimpin perolehan angka sejak awal pertandingan.

Ganda Singapura hanya mampu memperkecil ketinggalan saat kedudukan 7-8 tapi setelah itu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terus melejit hingga memenangi pertandingan 21-12.

Pertandingan keempat mempertemukan juara All England 2022, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri melawan Jun Lian Andy Kwek/Danny Bawa Chrisnanta (peringkat ke-160 dunia).

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah