Cadangan di Klub, Andalan di Timnas! 5 Pemain ini Siap Jadikan Piala Dunia 2022 Sebagai Pelampiasan

- 25 April 2022, 22:50 WIB
Geoerginio Wijnaldum dan Matias Vecino yang musim ini kehilangan banyak menit bermain bersama klubnya
Geoerginio Wijnaldum dan Matias Vecino yang musim ini kehilangan banyak menit bermain bersama klubnya /kolase instagram/@gwijnaldum @vecino/

JURNAL SOREANG - Piala Dunia 2022 hanya tinggal hitungan bulan, semua pemain yang negaranya telah dipastikan lolos akan berjuang demi satu tempat di skuad Timnas.

Persaingan menuju skuad suatu Timnas di Piala Dunia 2022 tentu akan sangat ketat, apalagi bagi skuad tim besar.

Hanya pemain-pemain dengan performa menonjol saja yang pasti akan disertakan pelatih Timnas untuk ikut dalam rombongan skuad Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Bukan Cuma Cristiano Ronaldo, Inilah 5 Pemain Top Timnas Portugal yang Siap Tampil Gacor di Piala Dunia 2022

Lalu, bagaimana dengan pemain yang memiliki menit bermain yang minim di klubnya? Apakah bisa tetap berpeluang dipanggil timnas?

Berikut ini adalah deretan pemain top yang sayangnya musim ini mereka melalui fase yang buruk bersama klubnya.

Namun, kemungkinan besar pemain-pemain ini tetap menjadi andalan di timnasnya, termasuk pada saat Piala Dunia 2022 mendatang.

Baca Juga: Bukan Cuma Italia! Berikut Negara Besar yang Tidak Tampil di Piala Dunia 2022, Ada yang Dipenuhi Pemain Beken

1. Georginio Wijnaldum
Pindah ke klub bertabur bintang, PSG, pada awal musim, membuat menit bermain mantan gelandang Liverpool ini sedikit berkurang.

Meski dalam statistiknya ia memiliki jumlah 20 kali tampil di League 1, tetapi itupun setengahnya bertindak sebagai pemain pengganti.

Akan tetapi, sepertinya dan sangat mungkin ia akan tetap mengambil satu tempat utama di timnas Belanda di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Seolah Tak Terima Ronaldo Dijuluki GOAT, Sergio Aguero Bela Lionel Messi

Selain menjadi kapten tim, ia pun menjadi jendral lapangan tengah dan kunci permainanThe Oranye bersama Frenkie de Jong.

2. Martin Braithwaite
Kiprah sensasional Timnas Denmark di Piala Eropa 2020 lalu salah satunya berkat konstribusi penyerang mereka ini.

Sayangnya di musim ini Braithwaite mulai jarang diturunkan Barcelona karena terhalang cedera, dan sialnya saat ia pulih, klubnya kedatangan beberapa pemain baru dengan posisi yang mirip dengannya.

Baca Juga: Catat! Inilah Prediksi Skuad Timnas Kamerun di Piala Dunia 2022, Bisa Jadi Penjegal Tim Unggulan

Musim ini Braithwaite baru dipercaya turun 4 kali saja dengan raihan 2 gol, itupun terjadi di pekan perdana La Liga 2021/2022.

Meski begitu, salah satu posisi inti di lini serang Denmark saat Piala Dunia 2022 nanti, sepertinya masih akan ditempati pemain berusia 30 tahun ini.

3. Eden Hazard
Musim ini Eden Hazard harus rela menghabiskan banyak waktunya duduk di bangku cadangan klub Real Madrid.

Baca Juga: Waduh! Dibalik Kehebatan Cristiano Ronaldo Ternyata Tersimpan Kelemahan Terbesar

Bahkan, dalam musim yang telah berjalan lebih dari separuhnya ini, Hazard baru diberi kesempatan menjadi starting line-up sebanyak 7 kali di La Liga serta masing-masing sekali di Liga Champions dan Copa Del Rey.

Dengan waktu bermainnya yang terbilang sedikit, karena lebih banyak jadi pemain pengganti, Hazard sejauh ini baru mencetak satu gol bagi Real Madrid.

Meski musim ini Hazard mengalami masa sulit di Madrid, tapi bukan tidak mungkin kapten timnas Belgia ini akan tetap jadi pemain inti di Piala Dunia 2022 nanti jika kondisinya prima.

Pasalnya, Hazard dan juga Kevin De Bruyne adalah motor serangan utama timnas Belgia selama ini.

Baca Juga: Jersey Nomor 7 Bawa Hoki, Ini Pemain Sepak Bola yang Memakainya Selain Chistiano Ronaldo

4. Takumi Minamino
Mengharumkan nama Jepang hingga ke Premier League, nyatanya kiprah Minamino di klub Liverpool tak semulus itu.

Minamino cuma dijadikan sebagai pamain kelas Piala FA atau Carabao yang artinya mantan pemain Salzburg ini bukan pilihan utama Jurgen Klopp.

Meski begitu, kepada siapa lagai Timnas Jepang menggantungkan hararapannya di Piala Dunia 2022 mendatang yang sialnya harus tergabung di grup neraka bersama Spanyol dan Jerman.

Baca Juga: 6 Pemain Top yang Kehilangan Jabatan Kapten Tim, Nomor 1 Rekan Lionel Messi, Nomor 4 Gara-Gara Selingkuh!

5. Matias Vecino
Sejak mengalami cedera pada akhir musim 2019/2020, Vecino begitu kesulitan menembus tim inti Inter Milan.

Sepanjang musim lalu saat Inter berhasil meraih scudetto pun, Vecino tak banyak memberikan konstribusi karena pelatih Antonio Conte jarang sekali menurunkannnya.

Kendati Inter kini telah berganti pelatih, Vecino masih tetap tidak menggoda buat SImone Inzaghi.

Baca Juga: Siapa Lawan Terberat Wales di Babak Playoff Piala Dunia 2022 Qatar, Ukraina atau Skotlandia?

Musim ini, meski Vecino ada dalam kondisi bugar dan tidak cedera, gelandang berusia 30 tahun itu cuma baru bermain 22 kali saja dengan total 555 menit alias kebanyakan sebagai pemain pengganti.

Namun, Vecino tetap tak kehilangan tempat di lini tengah Timnas Uruguay. Ia turut berperan mengantarkan Timnasnya lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah