Punya Gelar Ballon d'Or Gak Jamin Bisa Juara Piala Dunia! Para Legenda Ini Buktinya, Termasuk Lionel Messi

- 15 April 2022, 23:14 WIB
Lionel Messi saat menerima penghargaan Ballon d'Or 2021
Lionel Messi saat menerima penghargaan Ballon d'Or 2021 /twitter/@hq4u10/

JURNAL SOREANG - Meski bertajuk Piala Dunia, tapi turnamen ini tidak pernah memberi kesan yang manis terhadap pemain yang pada saat kejuaraan ini berlangsung memegang gelar Ballon d'Or alias pemain terbaik dunia.

Sepanjang sejarah Piala Dunia sejak 1930, tidak ada satu pun pemain terbaik atau peraih Ballon d'Or yang sukses membawa Timnasnya keluar sebagai juara dunia.

Sejak penghargaan Ballon d'Or resmi diadakan pada tahun 1956, pemain yang mengusung predikat ini tidak ada yang sanggup mengantar timnya berjaya di Piala Dunia.

Baca Juga: Kronologi Belanda Lepas dari Kegagalan, Oranje Bangkit ke Tangga Juara Siap Tarung di Piala Dunia 2022 Qatar

Johan Cruyff yang pernah meraih penghargaan ini sebanyak tiga kali nyaris berhasil membawa Belanda juara di Piala Dunia 1974 andai tidak kalah dari Jerman Barat.

Saat itu Cruyff bermain di Piala Dunia 1974 dengan menyandang gelar pemain terbaik dunia tahun 1973.

Roberto Baggio juga sama sialnya. Selangkah lagi membawa Italia juara di Piala Dunia 1994, eksekusi penaltinya malah melambung jauh dari sasaran saat ia berhadapan dengan kiper Brasil, Claudio Taffarel, dalam drama adu tembakan 12 pas.

Baca Juga: Menang dari Bali United, Pelatih Indonesia All Stars: Kualitas Menurun Dibandingkan Pertandingan Sebelumnya

Apesnya lagi, Baggio saat itu adalah eksekutor terakhir yang menyebabkan gelar juara jatuh ke tangan Brasil, ditambah saat itu Si Kuncir adalah pemain terbaik dunia tahun 1993.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: TopendSports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah