7 Wonderkid Termahal yang Akan Ramaikan Piala Dunia 2022, di Antaranya Ada yang Bakal Bentrok di Grup Neraka

- 13 April 2022, 18:28 WIB
Pedri Gonzlaez dan Jamal Musiala, 2 wonderkid yang akan berhadapan di grup neraka Piala Dunia 2022
Pedri Gonzlaez dan Jamal Musiala, 2 wonderkid yang akan berhadapan di grup neraka Piala Dunia 2022 /kolase instagram/

JURNAL SOREANG - Piala Dunia tak hanya bagi pemain-pemain top berpengalaman yang sudah terkenal.

Kadang turnamen Piala Dunia juga menghadirkan pemain-pemain belia yang baru menetas dan dijuluki sebagai wonderkid.

Bahkan, jelang Piala Dunia 2022 mendatang, semakin banyal bintang muda bermunculan dan menunjukkan bahwa mereka siap terjun di level teratas.

Baca Juga: Pantas Jadi Legenda! Cristiano Ronaldo Tercatat Pecahkan 5 Rekor Dunia, Top Skor Sepanjang Masa Hingga FIFA!

Berikut ini adalah daftar 7 wonderkid termahal yang siap ramaikan Piala Dunia 2022 Qatar, dirangkum dari situs Transfermarkt.

1. Vincius Junior, 21 Tahun (Brasil) - 100 juta euro
Selepas kepergian Cristiano Ronaldo, Real Madrid telah mendapatkan pengganti sepadan dan lebih muda dalam diri Vincius.

Duetnya bersama Karim Benzema musim ini membuat Madrid kembali garang. Teranyar, duet maut ini berhasil membawa Los Blancos lolos ke semifinal Liga Champions 2021/2022.

Baca Juga: Bagaimana Menyikapi Rasa Dendam? Simak Penjelasan dan Nasihat dari Quraish Shihab!

Tite, pelatih Timnas Brasil, tampaknya akan mengadopsi duet Vini-Benzema ke Tim Samba lewat perpaduan Vini-Neymar.

Lini serang Timnas Brasil bisa jadi yang paling menakutkan di Piala Dunia 2022 nanti.

2. Phil Foden, 21 tahun (Inggris) - 90 juta euro
Didominasi pemain-pemain muda, skuad Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 bisa jadi yang paling fresh.

Baca Juga: Ungkap Pernyataan Pertamanya untuk Persib Bandung dan Bobotoh, Ciro Alves: Saya Senang, Sekarang Kita Bersama

Meski kebanyakan adalah pemain-pemain yang baru bersinar, bukan berarti generasi The Three Lions ini kurang menggigit.

Salah satu yang berpotensial adalah penyerang serba bisa milik Manchester City, Phil Foden.

Pelatih manapun tampaknya akan sangat beruntung punya Foden di timnya.

Baca Juga: Kylian Mbappe Beri Pesan Kepada Penggemar PSG Karena Sudah Mencemooh Lionel Messi dan Neymar

Pemuda berusia 21 tahun ini fasih bermain di banyak posisi, mulai striker hingga gelandang tengah.

3. Pedri Gonzales, 19 tahun (Spanyol) - 80 juta euro
Pemaun muda terbaik turnamen Piala Eropa 2020 lalu ini semakin menujukkan kapasitasnya sebagai pemain yang akan berjaya di masa depan.

Meski baru berusia 18 tahun, Pedri tampaknya sudah mumpuni untuk memimpin skuad generas muda La Furia Roja.

Baca Juga: Persib Bandung Resmi Kehilangan Ardi Idrus yang Hengkang, Bung Towel: Tidak Perlu Diratapi Secara Berlebihan

Pedri, sebagai jendral lapangan tengah, akan menjadi pelopor Timnas Spanyol meraih kejayaannya lagi di Piala Dunia.

4. Jude Belingham, 18 tahun (Inggris) - 75 juta euro
Selain Foden, nama anak muda lain yang cukup menjanjikan dari Timnas Inggris adalah Jude Bellingham.

Sudah sekitar dua musim terakhir Bellingham curi perhatian dunia lewat performa impfresifnya di klub Borussia Dortmund.

Baca Juga: Intip Kedalaman Skuad Lini Belakang Persib Bandung Musim Depan, Penentuan Karir Pemain Senior Victor Igbonefo

5. Pablo Gavi, 17 tahun (Spanyol) - 60 juta euro
Xavi Hernandez sebagai pelatih Barcelona saat ini, sukses memoles bakat wonderkid ini untuk lebih mengkilap.

Meroketnya nama Gavi di klub Barcelona ikut menguntungkan Timnas Spanyol, terlebih koneksinya dengan Pedri sudah terjalin dengan baik di atas lapangan.

Gavi bahkan disebut-sebut sebagai Xavi versi Spanyol 2022. Selain namanya yang mirip, skill dan posisi bermain keduanya pun sama.

Baca Juga: Intip Kedalaman Skuad Lini Belakang Persib Bandung Musim Depan, Penentuan Karir Pemain Senior Victor Igbonefo

6. Jamal Musiala, 19 tahun (Jerman) - 55 juta euro
Meski masih berusia muda, tapi tampaknya satu tempat di timnas Jerman bisa jadi diberikan kepada pemain potensial asal Bayern Muenchen ini.

Hal ini tak sekadar menebak-nebak karena faktanya Musiala memang sudah pernah dibawa ke Piala Eropa 2020 lalu dan diberi kesempatan bermain.

Melihat lini depan Jerman yang sedikit mengkhawatirkan dengan mandulnya Timo Werner dan belum terujinya Kevin Volland di level internasional, Der Panser akan bergantung kepada produktivitas lini tengah mereka.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Wesley Sneijder Tampil di Piala Dunia yang Sama, Tapi Kini Penampakan Keduanya Jauh Beda

Jika Kai Havertz, Serge Gnabry, atau Leroy Sane buntu, Hansi Flick bisa menjadikan Jamal Musiala sebagai senjata cadangan di Piala Dunia 2022 nanti.

Menariknya, Musiala akan bentrok dengan sesama wonderkid lain dari Timnas Spanyol di atas saat mereka bertemu di grup neraka mendatang.

7. Claudio Reyna, 19 tahun (Amerika Serikat) - 42 juta euro
Anak kandung dari legenda sepakbola Negeri Paman Sam, Claudio Reyna, ini menjadi salah satu bakat muda penuh potensi di Eropa.

Baca Juga: Jalani Laga Ketat, Pramudya dan Yeremia Harus Takluk Di Tangan Ganda Malaysia di Korea Masters 2022

Di usianya yang ke-19, Giovanni bahkan telah berhasil ikut menyumbang gelar Piala Jerman bagi Borussia Dortmund.

Wonderkid berposisi gelandang serang ini pun langsung meroket harganya, yaitu sebesar 42 juta euro berdasarkan update data dari Transfermark.

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah