Cerita John Herdman Pria Inggris yang Mengubah Sepakbola Kanada, hingga Mampu Mengantarkan ke Piala Dunia 2022

- 6 April 2022, 17:50 WIB
Potret John Herdman Pria Inggris yang Mengubah Sepakbola Kanada, hingga Mampu Mengantarkan ke Piala Dunia 2022/@fifaworldcup @realtorraham
Potret John Herdman Pria Inggris yang Mengubah Sepakbola Kanada, hingga Mampu Mengantarkan ke Piala Dunia 2022/@fifaworldcup @realtorraham /

JURNAL SOREANG - Saat Piala Dunia 1986 seorang anak 11 tahun bernama John Herdman menonton pertandingan Piala Dunia dengan mendukung negaranya Inggris.

Maju cepat 35 tahun hingga 2021 dan Herdman mendapati dirinya berada di pinggir lapangan di stadion legendaris, melatih Kanada dalam kualifikasi Piala Dunia melawan Meksiko.

Dia keluar dari pertandingan itu dengan perasaan bangga pada para pemainnya yang sukses meraih satu tiket ke Piala Dunia 2022.

Baca Juga: 5 Fakta Timnas Denmark, Kuda Hitam Piala Dunia 2022, Siap Beri Kutukan pada Juara Bertahan Prancis di Grup D

Kini tercatat dalam sejarah sepakbola Kanada bahwa ada Orang Inggris yang telah membangun kembali sepak bola Kanada.

Mengubah tim nasional putra menjadi menakutkan di kualifikasi Piala Dunia zona CONCACAF.

Dalam perjalanan ke puncak klasemen, Kanada mengalahkan Meksiko dan Amerika Serikat dan sekarang berharap bisa berbuat banyak di Piala Dunia 2022 Qatar.

“Berada di sana seperti mimpi, saya ingat menonton Diego Maradona melawan Inggris dengan ayah saya di tribun depan. Saat itulah saya jatuh cinta dengan sepak bola,” kata Herdman dikutip dalam wawancara dengan Sky Sports.

Baca Juga: Ada Lawan? Ini Segudang Prestasi Cristiano Ronaldo Selama Bermain di Timnas Portugal

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah