Alex Rins Belum Kepikiran Untuk Rebut Gelar Juara Dunia MotoGP 2022, Persaingan Ketat?

- 5 April 2022, 14:55 WIB
Pembalap Ecstar Suzuki, Alex Rins berhasil meraih podium ketiga di MotoGP Qatar 2022
Pembalap Ecstar Suzuki, Alex Rins berhasil meraih podium ketiga di MotoGP Qatar 2022 /Instagram @alexrins

Pencapaian Alex Rins di MotoGP Argentina 2022 membuka puasa Suzuki yang terakhir kali naik podium pada MotoGP Algarve di Portugal tahun lalu.

Alex Rins pun cukup puas karena ia melakukan start yang bagus dan berduel sportif dengan Pol Espargaro sampai akhirnya pembalap Repsol Honda Team itu melakukan kesalahan.

Meski berpotensi menjadi juara dunia MotoGP, ia ternyata tak mau terlalu percaya diri.

Baca Juga: Jarang Diketahui! Berikut 4 Kejutan Besar yang Akan Terjadi di Piala Dunia 2022 Qatar

"Tahun ini saya menunjukkan performa berbeda, saya akan (fokus) balapan demi balapan, meski ada yang memberitahu saya bahwa kami berada di urutan keempat secara keseluruhan (klasemen)," kata Alex Rins dilansir dari Motosan.

Sementara, pembalap 26 tahun itu mengatakan belum memikirkan peluang untuk menjadi juara dunia MotoGP 2022.

Alex Rins menjelaskan masih ada 18 balapan lagi. Artinya, perebutan gelar juara dunia pun masih panjang.

"Masih ada 18 seri lagi yang harus dijalankan. Perebutan juara masih cukup panjang," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah