3 Negara Ini Jadi Unggulan Teratas Karena Ranking FIFA, Jadi Waswas di Undian Piala Dunia 2022 Qatar, Kenapa?

- 1 April 2022, 16:35 WIB
Timnas Inggris, satu dari tiga negara yang jadi unggulan teratas pada undian Piala Dunia 2022 di Doha Exhibition and Convention Center, Doha, Qatar, Jumat, 1 April 2022 pukul 19.00 waktu setempat atau 23.00 WIB. Inggris, Belgia, dan Portugal berpotensi masuk Grup Neraka
Timnas Inggris, satu dari tiga negara yang jadi unggulan teratas pada undian Piala Dunia 2022 di Doha Exhibition and Convention Center, Doha, Qatar, Jumat, 1 April 2022 pukul 19.00 waktu setempat atau 23.00 WIB. Inggris, Belgia, dan Portugal berpotensi masuk Grup Neraka /Instagram/@england/

Baca Juga: Keren! 5 Pemain Kanada Dengan Gaji Termahal di Piala Dunia, Ada yang Rp1,3 Triliun Setahun!

Dengan atuaran tersebut, maka negara yang berhak manjadi unggulan teratas pada undian Piala Dunia 2022 di Qatar adalah yang menempati 7 Besar Dunia. Saat ini, peringkat 7 Besar Dunia ditempati Brasil (nomor satu dunia), Belgia (dua dunia), Prancis (tiga dunia), Argentina (empat dunia), Inggris (lima dunia), Italia (enam dunia), dan Spanyol (tujuh dunia).

Namun, karena Italia tidak lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar, sehingga Portugal yang menempati nomor delapan 8 dunia jadi unggulan teratas.

Dari 7 negara yang menempati unggulan teratas tersebut, empat negara ditakuti lawan-lawannya. Penyebabnya, penampilan mereka sangat mengesankan selama kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar.

 

Baca Juga: Mental Juara Cristiano Ronaldo dan Pepe, Berhasil Bawa Timnas Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar

Selain itu, empat negara tersebut sudah teruji di Piala Dunia dengan merebut gelar juara. Keempat negara tersebut, yakni Brasil, Prancis, Argentina, dan Spanyol.

Brasil adalah peraih gelar Piala Dunia terbanyak, yakni lima gelar juara. Sementara, Prancis adalah juara bertahan (juara Piala Dunia 2018 di Rusia), sekaligus peraih dua gelar Piala Dunia.

Sedangkan, Argentina adalah peraih dua gelar juara Piala Dunia, yakni 1978 dan 1986. Selain itu, Argentina pun juara Copa America 2021.

Dengan diperkuat megabintang Lionel Messi dan bintang-bintang lainnya seperti Angel Di Maria, Lautaro Martinez, Paulo Dybala, Argentina ditakuti lawan-lawannya.

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: FIFA.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah