Begini Kiprah Negara-Negara Asia di Piala Dunia, Tim Mana yang Menyusul Iran dan Korea Selatan Lolos ke Qatar?

- 24 Maret 2022, 06:52 WIB
Laga Korea Selatan vs Jerman di Piala Dunia 2018
Laga Korea Selatan vs Jerman di Piala Dunia 2018 /Instagram/@afcasiancup/

JURNAL SOREANG - Iran menjadi negara Asia pertama yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 melalui babak kualifikasi Zona Asia.

Ini adalah kali ketiga secara beruntun timnas Iran tampil di Piala Dunia, di Brasil 2014 dan Rusia 2018 mereka juga jadi salah satu wakil Asia yang berpartisipasi.

Menyusul jejak Iran, Korea Selatan menajadi negara Asia ke dua yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Belum Puas? Indra Kenz dan DS Ditahan, Eks Afiliator Ichal Muhamamad: Gua Lebih Puas Ketika . . .

Hari ini, Kamis 24 Maret 2022, babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia akan kembali dilanjutkan dengan menggelar laga ke-9 di masing-masing grup.

Dua tiket lolos otomatis dan satu tiket ke babak play-off akan diperebutkan oleh setidaknya 5 hingga 6 tim dari Grup A dan B.

Sebelum mengetahui hasil pasti dan siapa yang akhirnya lolos menemai Iran dan Korea Selatan, inilah kilas balik kiprah negara-negara perwakilan Asia dalam sejarah Piala Dunia.

Baca Juga: Jadwal Acara Inews TV, Kamis, 24 Maret 2022: Kualifikasi Piala Dunia 2022, Australia vs Jepang

Meski Piala Dunia sudah digelar sejak 1930, Asia baru melakukan debut keikutsertaannya pada Piala Dunia Perancis 1938.

Timnas Indonesia yang kala itu masih bernama Hindia-Belanda, menjadi perwakilan pertama dari Benua Asia di ajang sepakbola terakbar itu.

Lolosnya Indonesia ke Piala Dunia saat itu lebih karena faktor keberuntungan, sebab Jepang mengundurkan diri secara mendadak setelah terlibat perang Asia Timur di 1937.

Baca Juga: Jelang Lawan Jepang, Australia Dapat Masalah Besar, Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia

Timnas Hindia-Belanda pun mengisi lowongan itu dan langsung lolos ke babak final Piala Dunia di Prancis 1938, tanpa harus melewati babak kualifikasi.

Pada Piala Dunia edisi berikutnya yaitu 1950, Asia kembali absen. Baru empat tahun kemudian Asia kembali eksis yang kali itu giliran diwakili Korea Selatan.

Namun, seperti halnya Indonesia atau Hindia-Belanda, Korsel pun pada Piala Dunia saat itu hanya menjadi bulan-bulan tim Eropa.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV, Kamis, 24 Maret 2022: Dewi Rindu dan Buku Harian Seorang Istri

Jika Indonesia dibobol 6-0 oleh Hongaria, Korsel lebih babak belur lagi karena harus digilas Hongaria 9-0 dan dihajar Turki 7-0

Di Piala Dunia Swedia 1958 dan Chile 1962 kembali tidak ada wakil Asia tampil. Ada beberapa alasan yang mendasari, selain masalah ekonomi, beberapa tim memutuskan mengundurkan diri dari babak kualifikasi karena alasan politis.

Namun mulai 1966, Asia mulai jadi langganan di turnamen tersebut. Bahkan di Piala Dunia Inggris 1966, Korea Utara menjadi negara Asia pertama yang bisa menembus babak perempatfinal.

Baca Juga: Jadwal Waktu Shalat untuk Wilayah Cirebon dan Sekitarnya Kamis 24 Maret 2022

Sampai Piala Dunia 2010 lalu, total baru 12 negara Asia yang pernah berpartisipasi di Piala Dunia, Daftar tersebut termasuk Israel yang kini masuk zona Eropa, serta Australia yang sempat tampil di zona Oceania.

Sejauh ini, Korea Selatan menjadi negara yang paling sukses sebagai wakil Asia di Piala Dunia.

Selain menjadi yang terbanyak berpartisipasi (9 kali), mereka merupakan satu-satunya dari Benua Asia yang mampu tampill hingga semifinal saat menjadi tuan rumah Piala Dunia 2002.

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI, Kamis, 24 Maret 2022: Sinetron Aku Bukan Wanita Pilihan dan Ikatan Cinta

Berikut adalah negara-negara dari Zona Asia yang pernah lolols ke Piala Dunia, beserta jumlah partisipasinya.

Korea Selatan 10 kali (sudah termasuk Piala Dunia 2022)
Jepang 5
Iran 5 (sudah termasuk Piala Dunia 2022)
Arab Saudi 4
Korea Utara 2
Australia 2
Indonesia atau Hindia-Belanda 1
Israel 1 (sekarang pindah ke zona Eropa)
Kuwait 1
Irak 1
Uni Emirat Arab 1
China 1
***


Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah