Villarreal, Tim Asal Spanyol Ketiga Lolos ke Perempat Final Liga Champions 2021-2022, Singkirkan Juventus

- 17 Maret 2022, 06:35 WIB
Villarreal jadi tim asal Spanyol ketiga yang lolos ke perempat final Liga Champions 2021-2022
Villarreal jadi tim asal Spanyol ketiga yang lolos ke perempat final Liga Champions 2021-2022 /Instagram.com/@villarrealcf

JURNAL SOREANG - Villarreal menjadi tim asal Spanyol ketiga yang lolos ke Perempat Final Liga Champions 2021-2022. Dua tim sebelumnya yang lebih dulu lolos, yakni Real Madrid dan Atletico Madrid.

The Yellow Submarine, julukan Villarreal, lolos ke babak 8 besar kompetisi antarklub paling prestisius di Eropa tersebut dengan menyingkirkan Raksasa Italia, Juventus secara agregat 4-1.

Kapal Selam Kuning mengalahkan Juventus 3-0 di Juventus Stadium, Turin, Kamis, 17 Maret 2022 dini hari WIB. Tiga gol Villarreal dicetak Gerard Moreno pada menit ke-78 melalui tendangan penalti, Pau Torres (85), dan Danjuma (90/penalti).

 

Baca Juga: Chelsea, Tim Asal Inggris Ketiga Lolos ke Perempat Final Liga Champions 2021-2022, Singkirkan Lille

Sebelumnya, Juventus dan Villarreal bermain imbang 1-1 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di kandang Villarreal, dua pekan lalu.

Gol Juventus dicetak Dusan Vlahovic pada menit pertama, sementara gol Villarreal dicetak Dani Parejo pada menit ke-66.

Sementara itu, Chelsea menjadi tim asal Inggris ketiga yang lolos ke perempat Liga Champions 2021-2022. Dua tim sebelumnya, yakni Manchester City dan Liverpool.

 

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah