Martinez Pahlawan Kemenangan Inter Milan 1-0, Tapi Liverpool yang Lolos ke Perempat Final Liga Champions

- 9 Maret 2022, 06:25 WIB
Kendati kalah 0-1 dari Inter Milan , Liverpool lolos ke perempat final Liga Champions, Rabu 9 Maret 2022 dini hari WIB
Kendati kalah 0-1 dari Inter Milan , Liverpool lolos ke perempat final Liga Champions, Rabu 9 Maret 2022 dini hari WIB /Instagram @liverpoolfc

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI, Rabu, 9 Maret 2022: Aku Bukan Wanita Pilihan dan Ikatan Cinta

"Kami sudah dekat dengan apa yang kami harapkan. Namun, Inter Milan benar-benar bermain bagus," kata pelatih asal Jerman tersebut seperti dikutip laman uefa.com.

"Kami tidak bisa bermain lebih baik lagi menghadapi lawan yang membuat hidup tidak nyaman," ucap mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

"Setelah melewati dua pertandingan, mereka (Inter Milan) berhasil memenangi satu pertandingan tapi kami yang lolos ke perempat final. Itu target utama kami," sambung Jurgen Klopp.

 

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV, Rabu, 9 Maret 2022: Live Liga Champions: Real Madrid vs PSG (Paris Saint Germain)

Sementara itu, Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku kecewa dengan kegagalan timnya lolos ke perempat final Liga Champions 2021-2022, kendati berhasil mengalahkan Liverpool 1-0.

"Kami kecewa. Kami benar-benar ingin terus bermain di babak gugur Liga Champions 2021-2022. Dua pertandingan babak 16 besar berjalan seimbang. Tapi, dua gol pada leg pertama sangat menentukan," jelasnya.

"Pada leg pertama, kami sebenarnya bermain bagus pada 75 menit pertama. Tapi, kami kemudian kebobolan dua gol," tuturnya.

"Malam ini, kami menampilkan permainan terbaik kami di Stadion Anfield. Namun, kami tetap tersingkir," ucap Simone Inzaghi.***

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: uefa.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah