Benarkah Adidas Jabulani Jadi Bola Terburuk Selama Gelaran Piala Dunia? Yuk Simak!

- 8 Maret 2022, 13:43 WIB
Benarkah Adidas Jabulani Jadi Bola Terburuk Selama Gelaran Piala Dunia? Yuk Simak!
Benarkah Adidas Jabulani Jadi Bola Terburuk Selama Gelaran Piala Dunia? Yuk Simak! /Youtube Starting Eleven/

JURNAL SOREANG - Piala Dunia 2010 menjadi gelaran piala dunia yang cukup unik karena untuk pertama kali di gelar di benua afrika tepatnya di Afrika Selatan.

Banyak hal unik yang ditemui saat Piala Dunia 2010 salah satunya gurita yang bisa meramal, lagu Shakira Waka-waka yang saat itu viral dan berbagai kontroversi lainnya seperti bola yang dirancang untuk gelaran saat itu.

Adidas mengeluarkan bola bernama Jabulani yang terinspirasi dari salah satu bahasa resmi di Afrika Selatan yang artinya Merayakan.

Baca Juga: Menyedihkan! Memori Italia di Piala Dunia 2018, Tak Berhasil Lolos Babak Utama dan Hanya Jadi Penonton

Bola tersebut dibuat untuk merayakan Piala Dunia dan euforia atas digelarnya ajang tersebut di Afrika Selatan.

Bola Jabulani dirancang dengan teknlogi tinggi dimana bentuk dari bola tersebut terlihat sangat bulat sempurna.

Terdapat 11 warna dalam bola tersebut dimana angka 11 memiliki makna 11 bahasa di Afrika, 11 Suku dan Etnis di Afrika serta menggambarkan 11 pemain yang mengisi setiap tim yang berlaga di Piala Dunia 2010.

Baca Juga: Jadi MC di Fan Meeting Song Joong Ki, Pembawa Acara Ini Dapet Hadiah Dari Mantan Suami Song Hye Kyo

Namun ternyata Bola tersebut mendapatkan beberapa komentar dari para pemain bola yang merasa kurang nyaman karena bola tersebut terlalu ringan.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah