4 Pemain 'Tidak Populer' yang Bisa Punya Peran Penting di Tim Unggulan Piala Dunia 2022, Siapa Saja?

- 19 Februari 2022, 17:06 WIB
Emiliano Martinez, kiper tim nasional Argentina di Piala Dunia 2022
Emiliano Martinez, kiper tim nasional Argentina di Piala Dunia 2022 /twitter/@RoyNemer/

3. Ilkay Gundogan
Bagi yang sering bermain Fantasy Premier League, mungkin cukup terkejut saat Gundogan selalu mendapat skor tinggi karena sering mencetak gol bagi Manchester City, padahal ia adalah seorang gelandang yang kesempatan mencetak golnya tidak sebesar peran striker atau winger.

Namun, di situlah pentingnya peran Gundogan. Ia bisa tiba-tiba menyelinap masuk ke kotak penalti lawan dengan ruang yang telah dibuka para pemain depan rekan setimnya.

Di timnas Jerman saat Piala Dunia 2022 nanti, peran seperti ini bisa terjadi lagi bagi Gundogan, apalagi melihat timnas Jerman yang memakai pola bermain hampir mirip dengan Manchester City.

Baca Juga: Profil Timnas Iran, Raja Asia yang Belum Mampu Berbicara Banyak di Piala Dunia

Yaitu tidak bermain dengan striker murni yang memungkinkan setiap pemain mencetak gol, termasuk gelandang tengah seperti Gundogan.

Der Panzer sepertinya akan meletakkan Thomas Muller (second striker) sebagai ujung tombak mengingat Timo Werner yang sejauh ini tak begitu memuaskan.

4. Emiliano Martinez
Krisis kiper yang dialami Argentina selama bertahun-tahun akhirnya tuntas belakangan ini setelah menemukan sosok yang pas, Emiliano Martinez.

Baca Juga: Profil Timnas Korea Selatan, Langganan Piala Dunia yang Diisi Pemain Bintang Eropa

Kiper asal klub Aston Villa ini bahkan berjasa besar saat Argentina menjuarai Copa America 2021 di mana ia menjadi pahlawan dalam drama adu penalti saat semifinal.

Pasca laga, seorang Lionel Messi pun sangat bereteima kasih kepada penjaga gawang berusia 29 tahun ini yang dianggapnya telah memudahkan beban Messi yang selalu dituntut meraih gelar bagi Argentina oleh para fans.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x