Lupakan Kekalahan di Piala Afrika 2021, Mohamed Salah Sudah Kembali Berlatih dan Siap Hadapi Leicester City

- 8 Februari 2022, 21:05 WIB
Setelah kalah dalam Piala Afrika 2021, Mohamed Salah sudah kembali berlatih dan siap hadapi Leicester City
Setelah kalah dalam Piala Afrika 2021, Mohamed Salah sudah kembali berlatih dan siap hadapi Leicester City /Instagram @liverpoolfc

JURNAL SOREANG - Mohamed Salah harus menerima kekalahannya di ajang Piala Afrika 2021 pada Minggu, 6 Januari kemarin.

Kekalahan Mohamed Salah di Piala Afrika 2021 tersebut membuatnya ingin segera kembali ke Liverpool untuk berlatih.

Mohamed Salah sendiri nyaris membawa Mesir meraih trofi Piala Afrika 2021.

Baca Juga: Astaghfirullah! Data Terakhir Kasus Covid-19 di Kabupaten Bandung Tambah Lagi 50 Kasus

Tetapi Mesir dikalahkan 4-2 melalui adu penalti oleh Senegal menyusul hasil imbang 0-0 setelah perpanjangan waktu.

Mohamed Salah tidak maju dan melakukan tendangan penalti dalam adu penalti karena ia adalah penendang penalti kelima untuk negaranya.

Pemain sayap itu dibanjiri air mata di lapangan Stadion Olembe saat tim Senegal merayakan kesuksesan mereka.

Baca Juga: Simak! Sering Mengamuk Hebat Saat Meletus, Gunung Kelud Simpan Kepala Dewa Brahma?

Sebagai rekan satu tim, Sadio Mane terlihat menghibur Mohamed Salah tidak lama kemudian.

Tetapi alih-alih memikirkan kekalahan, Salah telah memberi tahu Liverpool bahwa dia berniat untuk ikut latihan di markas klub pada hari Selasa.

Latihan tersebut dilakukan dalam rangka persiapan pertandingan penting melawan Leicester City pada Kamis malam besok.

Baca Juga: Makna Menyentuh dari Lagu Maher Zain “Antassalam”, Bangkitkan Kepercayaan Diri dari Insecure

Manager Jurgen Klopp berharap tim medis The Reds melakukan pemeriksaan menyeluruh kepada pemain berusia 29 tahun tersebut, sebelum benar-benar siap dimainkan dalam laga melawan The Foxes.

Terlebih Salah telah bermain selama 749 menit sejak meninggalkan Inggris pada awal Januari dan itu, tentu akan berdampak buruk pada kondisinya.

Tim asuhan Klopp sendiri telah mengatasi ketidakhadiran Salah dan Mane dengan sangat baik.

Baca Juga: Pencetak Gol Terbanyak Piala Afrika 2021, Vincent Aboubakar Siap Dipinang Dua Klub Liga Premier

Bahkan liverpool telah memenangkan lima pertandingan tanpa keduanya dan sekali seri maju ke Piala Carabao selama waktu itu.

Berita terbaru yang dilansir dari akun instagram resmi @liverpoolfc hari ini, Selasa 8 Februari 2022 memperlihatkan Mohamed Salah akhirnya kembali dan sudah memulai latihan.

Hal itu dibuktikan dalam caption instagram yang bertuliskan "His back welcome back @mosalah."

Baca Juga: Perjalanan Camilla Parker Bowles dari Kekasih Gelap, Nyonya Kerajaan Hingga Menjadi Ratu Inggris Masa Depan

Namun belum dipastikan apakah ia akan bermain dalam pertandingan melawan Leicester City atau tidak.***

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Siti Nieke Noviyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah