Italia atau Portugal? Tim Kuat Eropa yang Bakal Absen di Piala Dunia 2022 Qatar

- 19 Januari 2022, 14:17 WIB
Italia atau Portugal? Tim Kuat Eropa yang Bakal Absen di Piala Dunia 2022 Qatar
Italia atau Portugal? Tim Kuat Eropa yang Bakal Absen di Piala Dunia 2022 Qatar /twitter.com/FIFAWorldCup

JURNAL SOREANG - Gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar akan segera bergulir pada November mendatang dan 13 tim sudah dipastikan lolos ke putaran final.

Selain tuan rumah Qatar serta Argentina dan Brazil sebagai wakil Amerika Latin dari zona CONMEBOL, 10 tim lain yang sudah lolos adalah wakil Eropa atau zona UEFA.

Meskipun demikian, dari tim-tim Eropa yang sudah lolos, dua tim kuat yaitu Italia dan Portugal masih harus bertarung satu sama lain untuk memperebutkan satu dari tiga tiket tambahan jatah Eropa.

Baca Juga: 5 Negara dengan Kekuatan Militer Terlemah di Dunia, Salah Satunya Bhutan

Ya, Italia dan Portugal gagal lolos langsung ke putaran final, karena hanya mampu menjadi runner up grup di babak penyisihan.

Italia kalah saing dari Swiss yang secara mengejutkan lolos sebagai juara Grup C, yang juga dihuni oleh Irlandia Utara, Bulgaria dan Lithuania.

Begitu juga Portugal dikejutkan dengan keperkasaan Serbia sebagai juara Grup A, menyisihkan Cristiano Ronaldo cs serta tiga tim lain yaitu Irlandia, Luxembourg dan Azerbaijan.

Baca Juga: Wow Unik Banget! Inilah 5 Tempat Wisata di Vietnam, Salah Satunya Ada Kota Satu Hari, Empat Musim

Akibatnya, Italia dan Portugal terpaksa harus menjalani babak playoff kualifikasi zona UEFA, jika ingin lolos ke putaran final Piala Dunia 2022, bersama Skotlandia, Rusia, Swedia, Wales, Turki, Polandia, Makedonia Utara, Ukraina, Austria dan Republik Ceko.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah