Marak di Internet! Beginilah Bocoran Tentang Rihla, Bola yang Akan Dipakai di Piala Dunia Qatar 2022

- 18 Januari 2022, 20:56 WIB
Penampakan bocoran bola Piala Dunia Qatar 2022/twitter @Footy_headlines
Penampakan bocoran bola Piala Dunia Qatar 2022/twitter @Footy_headlines /

JURNAL SOREANG - Beberapa bulan jelang digulirnya Piala Dunia Qatar 2022, bertebaran di internet gambar mengenai bola resmi turnamen tersebut yang konon bernama Rihla.

Nama Rihla sendiri merupakan bahasa Arab yang berarti perjalanan atau catatan perjalanan panjang.

Hal ini cukup masuk akal mengingat Piala Dunia 2022 akan digelar di negara Qatar yang notabene berada timur tengah.

Baca Juga: Pertama dalam Sejarah Piala Dunia Qatar 2022 Digelar Pada Musim Dingin

Dalam gambar-gambar yang pertama kali disebar oleh footyheadlines.com itu, bola Piala Dunia 2022 terlihat memadukan warna putih bola dengan desain multicolor yang modern.

Inspirasi skema warna dalam bola tersebut kemungkinan adalah pemandangan cakrawala kota Doha pada malam hari, di mana kota tersebut dihiasi pancaran warna-warni lampu gedung-gedung mewah.

Masih harus ditunggu, teknologi baru apa yang ditawarkan dalam bola tersebut, karena pada bola Piala Dunia 2018 lalu pun, Telstar 18, dilengkapi microchip NFC yang memungkinkan para penonton bisa berinteraksi dan merasakan sensasi bola di lapangan melalui smartphone.

Baca Juga: Masih Penasaran dengan Kurikulum Prototipe? Kurikulum Ini Utamakan Pembelajaran Berbasis Proyek

Di samping itu, gambar alternatif bola Piala Dunia 2022 lainnya juga bocor pada Agustus 2021 lalu. Mereka menunjukkan versi Glider dengan skema warna yang berbeda.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: FootyHeadlines


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x