Setelah Pemain Timnas Wanita Indonesia Dikontrak Roma, Giliran RANS Cilegon FC Datangkan Legenda Serie A?

- 11 Januari 2022, 14:18 WIB
Bursa transfer Liga Indonesia musim ini heboh dengan berita seputar RANS Cilegon FC.
Bursa transfer Liga Indonesia musim ini heboh dengan berita seputar RANS Cilegon FC. /Instragram @sportcentre.gr

JURNAL SOREANG - Bursa transfer pemain di tengah musim kali ini benar-benar menggemparkan, khususnya jagat sepakbola Indonesia.

Kabar baik datang dari Timnas Wanita Indonesia saat kapten mereka, Shalika Aurelia, dikontrak klub asal Italia, Roma Calcio Femminile.

Shalika yang berposisi sebagai pemain belakang ini menjadi pesepakbola wanita pertama dari Indonesia yang akan merumput di Eropa.

Baca Juga: 10 Pesepak Bola Wanita Seksi dan Tercantik di Dunia, Dijamin Bikin Kaum Pria Meleleh!

Di samping berita resmi yang membanggakan itu, rumor transfer penas klub RANS Cilegon FC tengah menjadi pokok perbincangan akhir-akhir ini.

Rumor mengenai akan bergabungnya Mesut Ozil ke RANS Cilegon FC berembus kencang di media tanah air kurang lebih dalam sepekan ini.

Tak hanya itu, bahkan kabaranya klub milik Raffi Ahmad dan Rudy Salim ini juga disebut-sebut akan mendaratkan pemain legendaris kelas dunia lainnya.

Salah satu di antaranya ialah nama Zlatan Ibrahimovic yang kini merumput di Serie A Italia bersama klub AC Milan.

Baca Juga: Cek Fakta! Benarkah Penyakit Tidur Orang-orang di Desa Kalachi Kazakhstan yang Misterius Itu Nyata?

Pihak lainnya menyebut bahwa nama itu adalah Ronaldinho, mantan pesepakbola terbaik dunia yang juga sempat membela AC Milan di Serie A.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @ransfc.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x