Untuk Tambal Celah, Persija Perlu Rekrut Lagi Pemain Baru, Ini Penjelasan Bambang Pamungkas

- 22 Desember 2021, 09:49 WIB
Kode Keras Manajer Persija Bambang Pamungkas: Sedang Negosiasi Pemain, Salah Satunya Pemain Asing? Bisa Jadi
Kode Keras Manajer Persija Bambang Pamungkas: Sedang Negosiasi Pemain, Salah Satunya Pemain Asing? Bisa Jadi /Instagram @gue.thejak

JURNAL SOREANG - Demi memperbaiki performa tim untuk bersaing di putaran kedua Liga 1 2021/2022, Persija terus berbenah diri.

Pergerakan Manajemen Persija sangat serius membenahi komposisi pemainnya.

Bahkan, Manajer Persija, Bambang Pamungkas, mengatakan setelah memperkenalkan Ichsan Kurniawan (gelandang) dan Samuel Christianson Simanjuntak (bek) sebagai pemain baru, ke depannya masih ada lagi yang akan diperkenalkan.

Baca Juga: Nah Ini Hal yang Menyenangkan Persija Jelang Seri 4

“Biasanya kekuatan sesungguhnya kontestan Liga Indonesia itu akan tersaji di putaran kedua," kata Bambang, dikutip Jurnal Soreang dari laman resmi Persija, Rabu, 22 Desember 2021.

Katanya, di putaran pertama tim-tim masih meraba kekuatan yang mereka coba bangun. Di putaran kedua barulah mereka membuat terobosan-terobosan untuk melengkapi dan menutup celah-celah di putaran pertama.

"Hal itulah yang juga dilakukan Persija di jendela transfer putaran kedua ini,” kata Bambang dalam temu online bareng wartawan bertajuk Forum Persija.

Baca Juga: Ternyata Karena Ini Rohit Chand Betah Membela Persija Jakarta, Tak Mungkin ke Persib atau Tim Lain?

Bambang yang akrab disapa Bepe mengatakan, Persija sejatinya memang membutuhkan tambahan pemain baru untuk menunjang performa tim.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x