Hasil Undian Babak 16 Besar: Pertemuan Kembali Raja Gol Liga Champions, Ronaldo versus Messi!

- 13 Desember 2021, 20:01 WIB
Rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo kembali terjadi musim ini di babak 16 Liga Champions
Rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo kembali terjadi musim ini di babak 16 Liga Champions /@championsleague

JURNAL SOREANG - Asosiasi Sepakbola Eropa (UEFA) menggelar undian babak 16 besar Liga Champions 2021/2022 di Saint Petersburg, Rusia, Senin tadi 13 Desember 2021.

Acara yang dihadiri mantan pemain timnas Rusia, Andrei Arshavin, sebagai salah satu pengundi ini akan menentukan lawan tanding bagi klub-klub yang sebelumnya telah lolos dari masing-masing grup.

Dalam babak knock-out atau 16 besar ini, klub-klub yang berasal dari negara yang sama masih tidak akan mungkin dipertemukan, sementara pembagiannya terbagi antara juara dari masing-masing grup dan para runner-up-nya.

Baca Juga: Wow! Inilah 5 Pendapat Tentang Asal Usul Orang Jawa, Memiliki Akar Bahasa yang Sama dengan Negara Luar

Dari hasil yang telah diundi, pertemuan antara Paris Saint-German melawan Manchester United paling menjadi sorotan, yang mana tentu saja karena faktor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang ada di kedua klub tersebut.

Kedua pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions ini akan kembali saling berhadapan dengan klub yang sama-sama baru dibelanya musim ini.

Sebelumnya, Ronaldo pernah beberapa kali bentrok dengan Messi di Liga Champions, baik ketika CR7 berseragam Juventus, Real Madrid, atau saat periode pertamanya bersama Man. United rentang tahun 2004 sampai 2009.

Baca Juga: 14 Fakta Unik Tentang Negara Rusia ini Jarang Diketahui, Ternyata Kucing Diberi Pekerjaan dan Gaji Bulanan!

Selain PSG melawan Man. United, pertemuan lain yang cukup menyita perhatian adalah Juara Liga Spanyol musim lalu, Atletico Madrid, yang harus kedapatan lawan raksasa Jerman, Bayern Muenchen.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah