NGERI! Varian Covid19 Omicron Bikin 44 Orang Mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021

- 12 Desember 2021, 11:36 WIB
Ganda putra Christo Popov/Toma Junior Popov yang mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 karena ayahnya terkena Covid-19
Ganda putra Christo Popov/Toma Junior Popov yang mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 karena ayahnya terkena Covid-19 /@popov_christo

JURNAL SOREANG - Sebanyak 28 peserta atau 44 orang mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 di Palacio de los Deportes Carolina Marin Arena, Huelva, Spanyol, 12-19 Desember 2021.

Ke-28 peserta tersebut terdiri dari tunggal putra (7 peserta), tunggal putri (5 peserta), ganda putra (7 peserta/14 orang), ganda putri (4 peserta/8 orang), dan ganda campuran (5 peserta/10 orang).

Sebagian peserta yang mundur dari Indonesia, yakni 15 peserta atau 24 orang.

Baca Juga: Merinding, Kerajaan Gaib Laut Pantai Selatan Dipercaya Paling Kuat di Indonesia, SImak 3 Kerajaan Gaib Lainnya

Tim Indonesia mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 karena kebijakan pemerintah dan Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI).

Menurut Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna keputusan mundur dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 diambil demi menjaga keselamatan pemain.

Terlebih, penyebaran varian baru virus Covid-19 Omicron yang tidak menentu menjadi alasan utamanya.

Baca Juga: Waspada! Provinsi Jabar dan DKI Jakarta Catat Kasus Covid-19 Tertinggi di Indonesia

Sementara itu, peserta yang terakhir mundur, yakni ganda putra asal Prancis, yakni kakak-adik asal Prancis, Christo Popov dan Toma Junior Popov.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x