Legenda Bulutangkis, Verawaty Fajrin Meninggal Dunia, Dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta

- 21 November 2021, 11:36 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir saat menjenguk Verawati Fajrin yang dirawat di  rumah sakit. Verawati kini meninggal dunia dan dimakamkan di TPU Tanah Kusir
Menteri BUMN Erick Thohir saat menjenguk Verawati Fajrin yang dirawat di rumah sakit. Verawati kini meninggal dunia dan dimakamkan di TPU Tanah Kusir /Instagram @erickthohir/

JURNAL SOREANG - Legenda bulu tangkis Indonesia, Verawaty Fajrin meninggal dunia di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta, Minggu pukul 06.58 WIB.

Sebelumnya, atlet berumur 64 tahun tersebut menjalani perawatan akibat sakit kanker paru-paru.

Verawaty Fajrin rencananya akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Minggu siang. Jenazah diberangkatkan dari rumah duka Kavling DKI Cipayung, di Jalan Durian Blok T 1 No. 23 RT 01 / 08, Cipayung, Jakarta Timur.

Baca Juga: 5 Fakta Tragedi Berdarah di Piala Sudirman, Dagu Atlet Bulutangkis ini Robek Hingga Darah Segar Mengalir

Almarhumah akan disalatkan di Masjid Al Islam, kawasan Cipayung, Jakarta Timur.

Verawaty Fajrin meninggalkan suami, Fadjriansyah Bidoein, seorang anak Fidyandini, dan dua cucu.

Sejumlah tokoh nasional menyampaikan dukacita atas wafatnya Verawaty Fajrin.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Saya turut berdukacita sedalam-dalamnya atas meninggalnya Mba Verawaty Fajrin, legenda bulu tangkis Indonesia," tulis Menteri BUMN, Erick Thohir di Akun Instagramnya, @erickthohir.

Baca Juga: Menggiurkan, Segini Total Hadiah Uang pada Turnamen Bulutangkis Indonesia Masters 2021 di Bali

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah