Sudah Tiba di Yogyakarta, Hari Ini Pemain Persib Latihan Bersama

- 14 Oktober 2021, 08:25 WIB
Pemain dan Official tim Persib Bandung tiba di Yogyakarta pada hari Rabu, 13 Oktober 2021 petang
Pemain dan Official tim Persib Bandung tiba di Yogyakarta pada hari Rabu, 13 Oktober 2021 petang /Dok. persib.co.id/Amandeep Rohimah/

JURNAL SOREANG- Dua hari lagi Persib akan berlaga melawan Bhayangkara FC. Untuk itu, setelah menempuh perjalanan seharian penuh, rombongan Persib tiba di Yogyakarta pada Rabu, 13 Oktober 2021 petang.

Setibanya di sana, seluruh pemain langsung diistirahatkan. Dijadwalkan latihan bersama baru akan digaler pada hari ini, Kamis 14 Oktober 2021 pagi.

Pelatih Persib, Robert Alberts mengatakan, pemain diberikan istirahat karena setelah menjalani perjalanan panjang. Nick Kuipers dan kawan-kawan melakukan perjalanan sekira sembilan jam dari Bandung.

Baca Juga: Pemain Persib Aziz Akui Keunggulan Pemain Bhayangkara FC, Ini Katanya

Menurut rencana, hari ini Tim Persib akan berada di gym, atau kolam renang untuk sekadar relaksasi. Ini, kata Robert, merupakan usaha untuk bisa memulihkan kebugaran sepenuhnya.

Pelatih yang pernah membela Ajax Amsterdam ini menjelaskan, setelah perjalanan kondisi pemainnya dalam keadaan baik.

Ia pun menilai mood pemainnya dalam keadaan baik sehingga siap menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ketujuh Liga 1 2021/2022, 16 Oktober 2021.

Baca Juga: Duet Mantan Persib Bandung, Ezechiel dan Bauman Pernah Tumbangkan Bhayangkara FC

Kata Robert, seperti yang dilihatnya, semua pemain dalam kondisi baik. Mood mereka pun cukup bagus. ***

Editor: Sarnapi

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x