Persib Hadapi PSM Makassar, Ingat Tiga Pemain Persib Ini yang Memporak-porandakan Juku Eja

- 1 Oktober 2021, 06:19 WIB
Febri Hariyadi salah satu pemain Persib yang pernah menjebol jala PSM
Febri Hariyadi salah satu pemain Persib yang pernah menjebol jala PSM /Ilham Maulana/persib.co.id/Amandeep Rohimah

JURNAL SOREANG- Bisa jadi, Persib akan mengalahkan PSM Makassar di pekan keenam Liga 1 2021/2022, besok, Sabtu, 2 Oktober 2021, pukul 20. 45 WIB, di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Betapa tidak, sejarah mencatat, Febri Hariyadi menjadi satu-satunya pemain Persib di Liga 1 2021/2022 yang pernah membobol gawang PSM Makassar. Tercatat, Bow—sapaan akrabnya—pernah dua kali membobol gawang Juku Eja.

Gol pertama Bow ke gawang PSM terjadi di ajang Indonesia Soccer Championship (ISC) di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, 29 Oktober 2016 lalu.

Baca Juga: Geoffrey Castillion Pulih, Persib Bandung Siapkan Duet Geliz Geoffrey dan Wander Luiz

Dalam pertandingan itu, Febri membobol gawang PSM pada menit 19. Berkat golnya, Persib bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah.

Sedangkan di kompetisi resmi, Febri kembali membobol gawang PSM di Stadion Andi Mattalatta saat pertandingan baru berjalan tiga menit.

Sayangnya, dalam pertandingan ini, Persib harus mengakui keunggulan PSM 1-2.

Selain Febri, adegan emosional terjadi saat Persib menghadapi PSM Makassar pada pamungkas Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 22 Desember 2019.

Baca Juga: Persib Dipastikan Tidak Diperkuat Igbonefo dan Nick saat Lawan PSM, Robert Akan Buktikan Kedalaman Skuad

Pada pertemuan terakhir keduanya di kompetisi resmi itu, Hariono mencetak satu gol di laga perpisahannya dengan Persib.

Pada laga tersebut, Pangeran Biru menang 5-2 atas tim Juku Eja. Hariono mencetak gol menit 67 melalui tendangan penalti.

Gol pemain bernomor punggung 24 ke gawang PSM Makassar tersebut merupakan yang keduanya selama membela Persib.

Satu gol lainnya dia lesakkan ke gawang Perseru Serui di Stadion Si Jalak Harupat, 30 November 2016 lalu di ISC A 2016.

Baca Juga: Kabar Baik! Dua Pemain Ini Sudah Pulih, Dipastikan Perkuat Persib saat Laga Kontra PSM

Pemain ikonis tersebut bergabung dengan Persib sejak 2008 ketika tim ditukangi Jaya Hartono. Dia melakoni debut pada pertandingan melawan Persela Lamongan yang juga berakhir dengan skor 5-2 di Stadion Siliwangi, 13 Juli 2008 silam.

Selama 11 tahun membela Persib, pemain kelahiran 2 Oktober 1985 itu telah mempersembahkan dua trofi bergengsi, yakni juara Indonesia Super League (ISL) 2014 dan Piala Presiden 2015.

Selain itu, beberapa kejuaraan juga diraihnya, seperti Piala Wali Kota Padang dan Celebes Cup.

Selanjutnya adalah Ezechiel N'Douassel menjadi pemain Persib paling banyak membobol gawang PSM Makassar.

Baca Juga: Ingat! Pemain Persib Bandung Satu ini Selalu Repotkan PSM Makassar

Selama menjadi striker Pangeran Biru, dia tujuh kali membobol gawang tim asal Sulawesi Selatan tersebut.

King Eze, demikian sapaan akrabnya—pertama kali membobol gawang PSM pada saat mencatat kemenangan 3-0 pada putaran pertama Liga 1 2018.

Dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 23 Mei 2018, Eze mencetak brace pada menit 39 melalui tendangan penalti dan 54.

Sedangkan lima gol lainnya diciptakannya dalam dua pertemuan di Liga 1 2019. Pada pertemuan pertama di Makassar, Eze sempat membobol gawang PSM meskipun Persib kalah 1-3.

Baca Juga: Kekuatan Persib Akan Pincang Saat Lawan PSM, Ini Penyebabnya

Kemudian, momen bersejarah dibuat Eze ketika dia mencetak quatrick ke gawang PSM pada laga pamungkas Liga 1 2019 untuk mengantarkan Persib mencatat kemenangan 5-2. ***

Editor: Sarnapi

Sumber: persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah