Simak! Berikut Skuad Indonesia untuk Laga Perdana Piala Sudirman 2020 Melawan Rusia

- 26 September 2021, 20:14 WIB
Susunan pemain Indonesia yang diturunkan untuk melawan Rusia.
Susunan pemain Indonesia yang diturunkan untuk melawan Rusia. /Ilham Maulana/tangkapan layar Instagram @badminton_talk

JURNAL SOREANG - Indonesia akan menjalani pertandingan perdana pada kompetisi Piala Sudirman 2021 malam ini, Minggu 26 September 2021.

Tergabung di grup C, bersama Denmark, Rusia, dan Kanada. Di laga perdana Indonesia akan melawan Rusia.

Pertandingan Piala Sudirman yang mempertemukan Indonesia dengan Rusia ini akan disiarkan pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: China Sapu Bersih Laga Pembuka Piala Sudirman 2021, Libas Finlandia 5-0

Indonesia memasang target besar di kompetisi Piala Sudirman kali ini, yaitu membawa pulang piala yang sudah lama tak bisa dibawa ke tanah air.

Terakhir, Indonesia hanya mampu menang dalam kompetisi bulutangkis beregu campuran terbesar ini satu kali pada tahun 1989.

Dengan target tersebut, Indonesia akan berusaha keras memenangkan pertandingan pertama melawan Rusian ini dengan menurunkan para pemain terbaiknya.

Dalam pertemuan terakhir dengan Rusia pada Piala Sudirman 2011, Indonesia mampu menang dengan skor 4 – 1 pada saat itu.

Baca Juga: Kilas Balik, Nick Kuipers Cetak Gol Pertama di Persib saat Lawan Tira Persikabo

Dilansir Jurnal Soreang pada laman akun Instagram @badminton_talk, berikut susunan pemain yang diturunkan malam ini.

Pertama, Indonesia akan menurunkan Anthony Sinisuka Ginting di nomor tunggal putra dan akan melawan pemain Rusia, Ivan Sozonov.

Kemudian, di laga kedua di nomor tunggal putri, Indonesia akan menurunkan Gregoria Mariska Tunjung.

Gregoria akan berhadapan dengan tunggal putri Rusia, Anastasiia Shapovalopa.

Baca Juga: 13 Fakta Unik Kim Na Young Penyanyi Soundtrack Drama Korea

Pertandingan ketiga akan mempertandingkan nomor ganda putra, Indonesia akan diwakili Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya.

Pasangan ganda putra Marcu/Kevin akan berhadapan dengan pasangan ganda putra Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sazonov.

Selanjutnya, akan dipertandingkan nomor ganda putri yang akan diwakili Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto.

Pasangan ganda putri Indonesia tersebut akan ditantang pasangan ganda putri Rusia, Evgeniya Kosetskaya/Ekaterina Malkova.

Baca Juga: Terkait Perusakan Sekretariat Ormas, DAC BPPKB Cicalengka, Kabupaten Resmi Buat Laporan Ke Polisi

Terakhir, Indonesia akan menurunkan pasangan ganda campuran Preveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti.
Praveen dan Melati akan berhadapan dengan pasangan Rodion Alimov/Alina Davletova.***

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @badminton_talk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah