Supardi Nasir dan Ardi Idrus Masih dalam Pantauan Tim Medis, Masih Diusahakan Tampil Lawan Persikabo

- 26 September 2021, 19:00 WIB
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir.
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir. /Yusup Supriatna /Pikiran Rakyat

JURNAL SOREANG- Supardi Nasir dan Ardi Idrus mengalami cedera saat pertandingan melawan Borneo FC di Stadion Indomilk Arena, 23 September 2021 lalu.

Maka, hingga saat ini Kapten dan Bek Persib itu masih dalam pantauan tim medis.

Demikian kata Dokter Tim Persib, Rafi Ghani, Sabtu, 25 September 2021.

Nyeri pada bagian kaki Supardi sudah hilang. Pemain bernomor punggung 22 itu pun bisa kembali berlatih bersama secara normal.

Baca Juga: Pertemuan Terakhir Persib vs Persikabo 1973, Febri Hariyadi Mampu Cetak Gol

“Rasa nyerinya hanya saat itu saja. Saat ini sudah membaik dan keluhan nyeri sudah tidak ada,” ujar Rafi.

Kini kemungkinan dia sudah siap kembali bermain.

Karena itu, Supardi Nasir sudah kembali berlatih bersama tim.

Persib akan menghadapi Persikabo 1973 pada pekan kelima Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Senin 27 September 2021.

Baca Juga: Persib Bandung Dikritik Keras, Ini Tanggapan Marc Klok dan Nick Kuipers Mengagumkan!

Meskipun sudah bisa tampil, kondisi Supardi masih dalam pantauan tim medis.

Sementara itu, Ardi Idrus yang juga mengalami cedera pada laga tersebut masih melakukan pemulihan.

Namun, Ardi melakukan latihan terpisah di Lapangan Soccer Republik bersama dengan Ezra Walian.

Baca Juga: Sulit Cetak Gol, Gelandang Persib Beckham Putra Tendang Kemenyan dan Telur di Gawang Lawan Sampai Kesurupan

"Ardi masih melakukan program pemulihan bersama fisioterapi tim (Benidektus Adi Prianto), mudah-mudahan bisa cepat pulih juga," ungkap Rafi. ***

Editor: Sarnapi

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x