Soal Rekor Buruk Persib Melawan Bali United, Robert Alberts: Kami Melihat ke Depan

- 17 September 2021, 09:15 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts /Instagram/@roberttrenealberts

"Tak ada alasan untuk melihat ke belakang dan meratapi sejarah. Kami melihat ke depan untuk pertandingan ini," kata Robert Alberts dikutip dari laman simamaung.

Baca Juga: Persib Bandung, Robert Akan Pastikan Beckham Bermain Full Pada Laga Mendatang

Menurutnya, pada Liga 1 musim ini, Persib Bandung menargetkan jadi pemuncak klasemen pada akhir musim. Untuk itu, juru taktik asal Belanda tersebut meminta para pemainnya untuk meraih kemenangan di setiap pertandingan.

"Jika kami ingin menjadi penantang juara, kami harus menunjukkan itu melawan Bali United atau semua tim," tegasnya.

"Kami harus melaju dan mendapatkan tiga poin. Kami ingin lanjutkan rentetan kemenangan," tutur Robert Alberts.

Baca Juga: Gelaran Liga di Tengah Pandemi, Pelatih Persib Robert Albert Ingatkan Bobotoh untuk Mendukung dari Rumah

Laga Persib Bandung versus Bali United akan digelar di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu, 18 September 2021 pukul 20.45 WIB.

Saat ini, Bali United memimpin klasemen dengan mengumpulkan enam poin dari dua kemenangan beruntun.

Sementara, Persib Bandung di peringkat kedua, juga dengan enam poin dari dua kemenangan beruntun.

Baca Juga: Bung Binder Memuji Kehebatan Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah