Unggul Jumlah Pemain Tidak Membuat Arema FC Bisa Menaklukan Bhayangkara FC, Skor Imbang 1-1

- 12 September 2021, 19:28 WIB
Pemain Arema FC, Kushedya Hari Yudo (kanan) berebut bola dengan pemain Bhayangkara Solo FC, Sani Rizky (tengah), pada laga Minggu, 12 September 2021.
Pemain Arema FC, Kushedya Hari Yudo (kanan) berebut bola dengan pemain Bhayangkara Solo FC, Sani Rizky (tengah), pada laga Minggu, 12 September 2021. /Instagram/@Liga1Match

JURNAL SOREANG - Dalam pertandingan melawan Arema FC dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2021-2022 di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu 12 September 2021, Bhayangkara FC terpaksa bermain dengan 10 orang sejak menit ke-78.

Hal ini akibat gelandang Bhayangkara T. M. Ichsan yang memperoleh merah setelah menerima dua kartu kuning.

Meski hanya bermain 10 pemain, Bhayangkara FC berhasil menahan imbang Arema FC 1-1.

Bhayangkara FC sebenarnya unggul terlebih dahulu melalui gol Ezechiel Ndouasel. Namun Arema berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Dendi Santoso.

Baca Juga: Cara Mengatasi Nyeri Lengan Setelah Vaksinasi Covid-19 yang Perlu Kamu Lakukan

Pada pertandingan tersebut, kedua tim bermain dengan tempo sedang. Akibanya sampai babak pertama usai, skor hanya 0-0.

Namun di babak kedua, baik Arema dan Bhayangkara mulai meningkatkan intensitas serangan.

Juru taktik Bhayangkara FC Paul Munster memasukkan beberapa pemain seperti Wahyu Subo Seto, Adam Alis, T. M. Ichsan dan Renan Silva demi memberikan tambahan tekanan bagi Arema.

Sementara Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida melakukan pergantian dengan Dendi Santoso, Dave Mustaine dan Feby Eka.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x