Pengamat Sepak Bola Eko Noer: Aksi Pengrusakan dari Bobotoh Bukan Karena Persib Gagal Juara Piala Menpora 2021

- 27 April 2021, 03:10 WIB
Barang bukti berupa batu dan flare yang ditemukan di Graha Persib / Twitter @BobotohID
Barang bukti berupa batu dan flare yang ditemukan di Graha Persib / Twitter @BobotohID /

JURNAL SOREANG – Pengamat sepak bola nasional, Eko Noer Kristiyanto alias Eko Maung sangat mengutuk keras tindakan bobotoh yang menyerang kantor Persib (PT PBB). Namun menurut Eko, kemarahan dan tindakan yang ditimbulkan dari bobotoh bukan karena Persib gagal meraih Piala Menpora 2021.

Untuk diketahui, Piala Menpora 2021 telah usai dan menghasilkan Persija Jakarta sebagai juaranya. Namun, aksi para suporter yaitu bobotoh dan The Jak menodai turnamen pramusim Piala Menpora 2021, yang sebenarnya telah berlangsung dengan lancar.

Eko Noer Kristiyanto, dalam sebuah video mengomentari aksi pengrusakan yang dilakukan bobotoh pada Minggu 25 April 2021 malam, usai Persib takluk dari Persija Jakarta.

“Jadi kalo orang bertindak menyerang segala macem. Itu kan berarti ada kekecewaan yang mendalam, dan penyebabnya itu nggak mungkin gara-gara Persib gagal Piala Menpora,” ucap Eko Noer, dikutip Jurnal Soreang dari kanal Youtube Bobotoh TV.

Baca Juga: Piala Menpora 2021 Dinodai Aksi Bobotoh dan The Jak, Liga 1 dan Liga 2 Batal Digelar?

Akan tetapi, Eko mengatakan tindakan penyerangan tersebut murni dari bobotoh, bukan dengan label ‘oknum’.

“Sebetulnya, kita jangan ngomong oknum lah ya. Kita udah aja, akui saja bahwa itu memang bobotoh. Bisa jadi itu teman saya, teman-teman anda juga yang melakukan tindakan tidak terpuji,” kata Eko.

Eko Noer yang sekaligus ahli dalam hukum olahraga ini berkata, ada kekesalan yang lebih mendalam, dari gagalnya Persib Bandung meraih trofi Piala Menpora 2021.

“Mereka (bobotoh) marah, mereka kecewa, ya karena kalah dari Persija. Misalnya Persib kemaren gagal di fase grup, saya pikir kondisinya biasa aja gitu ya. Masalahnya cuma gagal dari Persija,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah