Luar Biasa! Bayern Munchen Juara Piala Dunia Antarklub, Pep Guardiola Beri Ucapan Selamat

- 12 Februari 2021, 07:38 WIB
Bayern Munich juara Piala Dunia Atar Klub 2020 setelah dalam final mengandalkan perlawanan Klub Mexico Tigres
Bayern Munich juara Piala Dunia Atar Klub 2020 setelah dalam final mengandalkan perlawanan Klub Mexico Tigres /

JURNAL SOREANG– Bayern Munich mendapat titel 'penguasa sepakbola dunia' setelah berhasil mengalahkan Tigres pada gelaran Piala Dunia Antarklub dengan skor 1-0. Gol semata wayang dicetak oleh Benjamin Pavard pada menit ke-59.

Pertandingan Bayern Munchen vs Tigres UANL digelar di Stadion Education City, Al Rayyan, Qatar, Jumat 12 Februari dini hari WIB. Kompetisi ini sejatinya dihelat pada akhir tahun 2020 kemarin. Namun, pandemi Covid-19 memaksa Piala Dunia Antarklub harus diundur.

Dikutip dari akun twitter @FCBayern, pelatih Manchester City, Pep Guardiola turut memberi ucapan selamat atas diraihnya gelar keenam (sixtuplet) dari Bayern Munchen.

Baca Juga: LIVE STREAMING dan Prediksi Final Piala Dunia Antarklub, Bayern Munchen vs Tigres, Akan Hujan Gol?

“Selamat atas kesuksesan yang luar biasa dari Bayern Munchen. Saya sangat bangga, terutama kepada Hansi Flick, para pemain dan staff,” ujar Guardiola.

Pep Guardiola pernah mendapatkan raihan yang sama, yaitu enam gelar di satu musim bersama Barcelona di musim 2009/2010.

Kala itu, Guardiola bersama timnya memenangkan La Liga, Liga Champions, Copa del Rey, Supercopa de Espana, Piala Super UEFA dan Piala Dunia Antarklub.

Baca Juga: Kabar Gembira, Liga 1 2021 Segera Digelar, Akan Ada Turnamen Pramusim

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu juga pernah melatih Bayern Munchen pada musim 2013/2014, hingga 2015/2016. Tak heran, bila ia dekat dengan klub lamanya dan turut mengucapkan selamat atas raihan Die Roten.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x