16 Besar Liga Champions, Dua Klub Inggris Harus Pindah Tempat Pertandingan, Ini Penyebabnya

- 9 Februari 2021, 15:59 WIB
Kemenangan 4-1 Manchester City atas Liverpool. Dua klub ini harus pindah lokasi pertandingan di Liga Champions.*
Kemenangan 4-1 Manchester City atas Liverpool. Dua klub ini harus pindah lokasi pertandingan di Liga Champions.* /Instagram.com/@adods.dy

JURNAL SOREANG– Babak 16 besar Liga Champions akan segera digelar pada 17 Februari 2021. Dua klub Liga Inggris, Liverpool dan Manchester City terpaksa berpindah tempat.

Dilansir dari situs UEFA, Liverpool dan Manchester City kini harus bermain di Hongaria, tepatnya di stadion Puskas Arena. The Reds akan menghadapi RB Leipzig pada Rabu, 17 Februari 2021 dini hari WIB.

Sedangkan Manchester City akan berhadapan dengan Borussia Mönchengladbach pada Kamis, 25 Februari 2021 dini hari WIB.

Baca Juga: Ketum PSSI: Sepakbola Indonesia harus Tiru Jejak Jepang dan Korea Selatan

Kepindahan tempat atau stadion tersebut disebabkan protokol Covid-19 yang ketat dari pemerintah Jerman. Sedianya, Liverpool akan bertandang di leg pertama melawan RB Leipzig di Red Bull Arena, Jerman.

Sama halnya dengan Manchester City. Skuad Pep Guardiola dijadwalkan untuk bermain di leg pertama melawan Borussia Mönchengladbach di Borussia Park, Jerman.

Aturan Covid-19 dari Jerman, menyatakan  hanya warga Jerman yang diperkenankan masuk dari negara-negara di mana varian baru virus telah terdeteksi.

Baca Juga: Setelah Ben Davies Kini Liverpool Pinjam Ozan Kabak dari Schalke 04, Jurgen Klopp: Dia Punya Talenta Besar

Akan tetapi, leg kedua bisa diselenggarakan sesuai jadwal. Tidak ada rencana untuk perubahan tempat.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x