Hasil Akhir Final PMGC, Nova XQF Juara, Bigetron RA Peringkat 5

- 27 Januari 2021, 20:29 WIB
Tim Nova XQF Juara PMGC 2020
Tim Nova XQF Juara PMGC 2020 / @esportspubgm

Sementara itu wakil Indonesia Bigetron Red Aliens harus puas di peringkat lima. Wakil Indonesia lain Aerowolf LIMAX berada di posisi ke-13.

Pertandingan terakhir dari PMGC sempat diulang karena masalah teknis. Belum ada info yang jelas mengenai apa penyebab masalah teknis tersebut.

Baca Juga: Terbaru! Jadi Wanita Misterius dan Manupulatif di River Where The Moon Rises Tampilkan Choi Yoo Hwa

Bigetron sebenarnya bisa mendapatkan peringkat empat.

Namun, di pertandingan terakhir mereka mengalami kesulitan setelah posisinya terjepit oleh dua tim, Futbolist dan Alpha 7.

Menyisakan Zuxxy, Bigetron tidak bisa bertahan lebih lama di ronde terakhir ini.

Baca Juga: Gemas! Adegan Lee Su Ho dan Lim Ju Gyeong dalam Drama True Beuaty yang akan Tayang Malam ini.

Bigetron tereliminasi, dan pesaingnya yaitu Navi mampu memanfaatkan hal tersebut.

Meskipun begitu, Bigetron RA berhak atas hadiah sebesar 25.000 dolar AS atau setara dengan Rp351,8 juta.

Sementara Aerowolf mendapatkan hadiah sebesar 10.000 dolar AS atau setara dengan Rp140,7 juta.***

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah