Hobi Gelud! Prediksi Pemain Barbar World Cup 2022, Lionel Messi Pernah Jadi Korban Rekan Cristiano Ronaldo

21 Juni 2022, 16:02 WIB
Prediksi Pemain Paling Barbar World Cup 2022./Tangkap Layar Instagram @football_sundays /


JURNAL SOREANG - World Cup 2022 pastinya memiliki drama antar pemain seperti World Cup sebelum-sebelumnya.

Terdapat beberapa pemain yang dikenal hobi gelud dan tukang rebut di World Cup 2022 mendatang.

Hal itu tentu karena tingginya tensi di pertandingan World Cup 2022 sehingga beberapa pemain terkadang rela rebut di lapangan demi memengkan suatu pertandingan.

Baca Juga: Peluang Juara World Cup 2022, Prancis Masih Jadi Nomor 1, Argentina Tak Diunggulkan

Salah satu yang sudah barbar diedisi World Cup sebelumnya juga diprediksi akan tampil sangar di World Cup 2022.

Pemain tersebut adalah Pepe rekan Cristiano Ronaldo di Portugal yang dikenal sangat tempramen.

Ketika masih berseragam Real Madrid Pepe juga dikenal yang keras dan ditakuti lawannya.

Baca Juga: Pertarungan Lezat Group Of Death World Cup 2022, Argentina Tak Terkalahkan, Spanyol Waspadai Jerman

Tak jarang Pepe melakukan pelanggaran keras hingga adu jotos di lapangan saat bermain. Pepe pun sering memprovokasi lawannya hingga memicu perkelahian.

Rupanya, tak hanya sekali ini saja Pepe melakukan aksi brutalnya. Banyak kejadian serupa. Pepe pernah melakukan aksi kasarnya pada saat latihan terhadap rekan satu timnya, Javier Balboa.

Padahal, saat itu Pepe belum juga genap dua tahun memperkuat Real Madrid di tahun 2009, saat Real Madrid menghadapi Getafe, Ia menendang bagian kaki dan punggung Javier Casquero.

Baca Juga: 5 Negara Tukang Bantai Paling Produktif di World Cup 2022, Ada si Garang Jerman

Pepe diganjar sanksi larangan bermain untuk 10 pertandingan. Belum sampai dua tahun kemudian, September 2011.

Pepe kembali membuat ulah dengan mendorong striker Levante, Xavi Torres, menendang dan menyikutnya.

Pepe juga pernah diganjar kartu merah saat dirinya menyikut Alvaro Negredo dan menanduk Thomas Muller yang sedang duduk di lapangan.

Baca Juga: Deretan Pemain Bola Termahal di World Cup 2022, Tak Ada Cristiano Ronaldo

Bahkan saat El Clásico dimana Real Madrid bertemu dengan Barcelona, tidak dapat dihitung berapa kali Pepe bertindak kasar pada lawan.

Hal yang paling tidak bisa dilupakan adalah saat Pepe menginjak tangan Lionel Messi.

Sepanjang karirnya bersama Real Madrid Pepe tercatat pernah mendapat kartu merah sebanyak 12 kali.

Baca Juga: Deretan Negara Terkuat yang akan Tampil Garang di World Cup 2022, Portugal Tak Termasuk

Meskipun sering bermain kasar. Namun, Pepe tetap menjadi salah satu pemain belakang terbaik di dunia dan skill bertahannya masih yang terbaik.

Terbukti Pepe selalu menjadi pemain yang selalu diandalkan untuk memperkuat lini belakang Portugal dan tidak pernah absen membela Portugal dari 2008.***

Editor: Kamila Nurdalila

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler