Gol Tunggal Luca Modric, Jadi Mimpi Buruk Prancis di Matchday 4 Grup 1 UEFA Nations League 2022

14 Juni 2022, 11:06 WIB
Gol Luca Modric menjadi mimpi buruk Prancis di UEFA Nations League 2022.. / tangkap layar Instagram /

JURNAL SOREANG- Diakui maupun tidak, pada kenyataannya permainan Kroasia masih lebih unggul dibanding Prancis.

Pada Matchday 4 Grup 1 UEFA Nations League 2022, gol tunggal Luca Modric berhasil menjadi mimpi buruk untuk Kylian Mbappe dan Karim Benzema.

Alhasil, ambisi Prancis untuk memenangkan poin penuh di Grup 1 UEFA Nations League 2022 untuk pertama kalinya, kembali harus kandas.

Baca Juga: Hasil Matchday 4 Grup 1 UEFA Nations League 2022: Prancis Dipecundangi Kroasia di Kadang Sendiri

Kesalahan diawal laga yang dilakukan oleh Ibrahima Konate, harus dibayar mahal oleh Prancis.

Alhasil sepakan keras pinalti yang dilakukan oleh Luca Modric, tidak berhasil di halau oleh Mike Maignan.

Alhasil, pada babak pertama Prancis kecolongan satu gol oleh Kroasia yang dilakukan lewat eksekusi pinalti yang dilakukan oleh Luca Modric pada kenit ketiga.

Baca Juga: 4 Kandidat Pemain Paling Subur di Qatar 2022 ini Berpotensi Jadi Top Skor Gol Terbanyak, Siapa Saja?

Jika dilihat dari susunan pemain, Prancis setidaknya masih unggul dari Kroasia bahkan pemain andalan Real Madrid dan PSG pun diturunkan pada laga tersebut.

Namun sayang, manajemen yang diterapkan oleh Zlatko Dalic di lapangan tidak berhasil diantisipasi oleh Didier Deschamps.

Berkat strategi apik, serta permainan konsisten yang diterapkan Kroasia di lapangan berhasil membuahkan poin.

Baca Juga: Sportskeeda Prediksi Indonesia Kalahkan Nepal 2-1, Berikut Analisis, Head to Head, dan Susunan Pemainnya

Ambisi Prancis untuk memenangkan poin penuh pada laga matchday 4 di Grup 1 UEFA Nations League 2022, harus kembali kandas.

Kylian Mbappe dan Karim Benzema dibuat tidak berdaya oleh Luca Modric dan kawan-kawan.

Alhasil, Prancis masih tetap berada di posisi bontot alias masih menjadi juru kunci di Grup 1.

Baca Juga: Aksi Kiper Tengil Bawa Australia Lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar Lawan Peru Lewat Drama Adu Penalti

Padahal, pada menit ke-70 serangan yang dibuat oleh Karim Benzema dan Kylian Mbappe sempat membuat repot barisan belakang Kroasia.

Namun sayang, Luca Modric dan kawan-kawan berhasil menepis semua serangan yang dilancarkan Prancis.

Atas raihan tersebut, Prancis belum bisa bergerak dan masih berada di posisi juru kunci.***

 

Editor: Dadan Triatna

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler