Tak Mampu Redam Sang Juara Dunia, Chico Aura Dwi Wardoyo Terhenti Langkahnya di Indonesia Masters 2022

9 Juni 2022, 12:53 WIB
Tak Mampu Redam Sang Juara Dunia, Chico Aura Dwi Wardoyo Terhenti Langkahnya di Indonesia Masters 2022 /Twitter @INABadminton

JURNAL SOREANG – Chico Aura Dwi Wardoyo harus menghentikan langkahnya di babak 16 besar ajang Indonesia Masters 2022.

Pertandingan pada Kamis, 9 Juni 2022 tersebut mempertemukan Chico Aura Dwi Wardoyo dengan juara dunia 2021 Loh Kean Yew.

Bermain sangat percaya diri, Loh Kean Yew akhirnya menang atas Chico Aura Dwi Wardoyo dengan dua game langsung.

Baca Juga: Serial Kepahlawanan Kamala Khan Dirilis, Dimanakah Timeline Ms. Marvel di MCU Sebenarnya?

Pada babak pertama, Loh tidak mau berlama-lamadan langsung bermain dengan agresif dan meninggalkan perolehan poin.

Sementara Chico seolah kehilangan taktik dan terbawa oleh permainan yang dikembangkan pemain asal Singapura tersebut.

Chico harus menyerah di babak pertama dengan skor 21-11.

Baca Juga: Pernah jadi Lawan Main Seo Yeji? Intip 75 Drama Korea dan Film yang Pernah Dibintangi Oh Jung Se!

Sementara di game kedua, Loh masih memainkan taktik yang sama dan membuat Chico tetap tidak bisa berkembang pada pola permainannya.

Loh akhirnya menutup game kedua dengan skor 21-14 dan berhak melenggang ke perempatfinal.

Memang hari ini Loh Kan Yew bermain lebih agresif dan percaya diri sementara Chico seperti ada dalam tekanan sendiri sehingga ia tidak maksimal.

Baca Juga: Prediksi Skor Albania vs Israel di UEFA Nations League Hingga Head to Head dan Susunan Pemain

Atas hasil ini, Indonesia hanya menyisakan satu wakil tunggal putra yaitu Anthony Ginting yang akan bertanding melawan tunggal Thailand.***

Editor: Nurma Latifah

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler