Ezra Walian Akui Persib Tim Terbesar Liga 1 Jauh Lebih Besar dari PSM

8 Juni 2022, 15:21 WIB
Cetak Dua Gol ke Gawang Tanjong Pagar FC, Ezra Walian Sebut Permainan Persib Bandung Makin Membaik. /Persib

JURNAL SOREANG - Ezra Walian akui Persib Bandung tim terbesar liga 1, jauh lebih besar dari PSM Makassar.

Ezra Walian merupakan striker lokal yang direkrut Persib Bandung dari PSM Makassar.

Pemain kelahiran Belanda tersebut hingga kini masih berseragam Persib Bandung untuk liga 1 musim 2022-2023.

Pada liga 1 musim 2021-2022, Ezra berhasil mengantarkan Persib Bandung menjadi runer up liga 1.

Baca Juga: Rumor Transfer: Real Madrid Ingin Mengontrak Lagi Penyerang Chelsea, Belum Puas Sama Eden Hazard?

Beberapa waktu lalu, Ezra Walian mengungkapkan alasan dirinya memilih Persib Bandung.

Ezra sebenarnya telah mengetahui bahwa Persib Bandung merupakan tim terbesar di Indonesia.

Pasalnya sejak kecil ia mengaku sering ke Indonesia karena memiliki banyak keluarga di Indonesia.

Pertama kali bermain di Indonesia, Ezra Walian bergabung bersama PSM Makassar.

Baca Juga: Penasaran? Budiman Beberkan Hasil Pemusatan Latihan Persib Bandung di Batam

Ketika bermain di PSM Makassar, Ezra benar-benar merasakan langsung kebesaran Persib Bandung.

Ezra Walian mengaku sangat terkesan dengan penampilan pertamanya melawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupan.

Melihat animo masyarakat dan suporter yang luar biasa di stadion, membuat Ezra Walian terkesan akan kebesaran Persib.

Apalagi di pertandingan tersebut bertepatan dengan perpisahan Hariono dengan Persib Bandung.

Baca Juga: Kabar Baik! Berkaca Pengalaman Singapura, dengan 5 Cara Ini Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Kuwait, Apa Saja?

Dari situlah Ezra Walian benar-benar terkesan karena merasakan langsung kebesaran Persib Bandung.

"Itu adalah kali pertama aku bertemu secara langsung dengan Bobotoh. Itu adalah pertandingan terakhir ku dengan PSM melawan Persib," ujar Ezra dalam Tiento Indonesia.

"Pertandingan itu sangat gila karena itu pertandingan terakhir bagi Hariono," tambah Ezra.

"Disitu semua orang berteriak, super sekali dan aku berkata dalam hati, wow aku ada dimana ini (kagum)," tegas Ezra.

Baca Juga: Persib Bandung Bersiap untuk Piala Presiden 2022, Kapan?

Ezra pun mengaku sangat senang karena kini menjadi bagian dari Persib Bandung.

Menjadi bagian dari Persib membuat dirinya dikenal masyarakat kemanapun ia melangkah.

Ia pun mengakui bahwa Persib Bandung merupakan tim liga 1 terbesar dan jauh lebih besar dari klub sebelumnya, PSM Makassar.

"Di PSM Makassar juga situasinya sama, tapi tentu saja Persib Bandung jauh lebih besar daripada PSM," ujar Ezra dalam Tiento Indonesia.***

Editor: Ari Irpan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler